Lagu Hidup Adalah Perjuangan, Bisa Jadi Teman untuk Bangkit di Masa PPKM Level 3

Selasa, 24 Agustus 2021 - 15:01 WIB
loading...
Lagu Hidup Adalah Perjuangan, Bisa Jadi Teman untuk Bangkit di Masa PPKM Level 3
Tangkapan layar dari video klip Lagu Hidup Adalah Perjuangan yang digarap oleh Frend Project.
A A A
SURABAYA - Selama masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat ( PPKM ) banyak warga yang menjadi korban. Mereka kehilangan pekerjaan dan kekalutan di keluarga karena sumber rezeki tak lagi mengalir di masa pandemi ini.

Untuk memberikan dukungan, para musisi Kota Pahlawan yang tergabung dalam Frend Project menciptakan lagu dan membuat video klip tentang kebangkitan dan rasa tak kenal menyerah di masa pandemi COVID-19.

“Kita lihat di sekitar kita banyak orang yang terkena PHK. Mereka berhak untuk terus bahagia, dan bisa terus mencukupi kehidupan keluarganya,” kata salah satu personel Frend Project, Ngurah Panji, Selasa (24/8/2021).

Baca juga: Gasak Motor Mahasiswa Cantik, 2 Montir Ditembak Saat Serang Polisi Pakai Kunci T

Ia melanjutkan, sisa semangat itu harus terus dikumpulkan. Tidak ada kata menyerah dalam situasi sulit saat ini. Sehingga segala upaya yang dilakukan masyarakat untuk bisa bertahan akan menjadi cerita manis buat keluarganya.

Dalam lagu berdurasi tiga menit delapan detik itu melukiskan berbagai harapan dan tekad besar dari warga untuk bisa melewati pandemi COVID-19. “Liriknya saya ambil dari jeritan hati warga. Ada yang terkena PHK serta usahanya bangkrut karena dampak COVID-19,” ucapnya.

Ia melanjutkan, di tengah keterpurukan itu semuanya harus terus melangkah. Harapan masih bermunculan di tengah kesulitan yang dihadapi banyak orang. Makanya lirik lagu yang ditulis mengisahkan banyaknya harapan itu.

Baca juga: Kepengurusan dan Administrasi Ditata Baik, Perindo Kota Surabaya Optimistis Lolos Verifikasi KPU

“Kami membuat lagu dengan kisah banyak orang tentang kondisi saat ini. Mereka semua mengalami kesulitan, tapi tak mau menyerah dalam kehidupan,” jelasnya.

Band yang sebelumnya juga sempat meluncurkan lagu “Kita Pasti Bisa” ini yakin masyarakat bisa melewati masa pandemi. Sisa semangat yang dimiliki warga bisa terus berkarya dengan harapan bisa melewati masa sulit ini bersama keluarga.

Lagu Hidup Adalah Perjuangan juga bisa menjadi rangkaian kisah masyarakat yang berani untuk menjadi pemenang dalam pandemi. Mereka mau untuk menerapkan protokol kesehatan dan kebiasaan hidup baru serta terus menjadi tulang punggung buat keluarganya.
(msd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2060 seconds (0.1#10.140)