Hamim Pou: Alhamdulillah GOR Suwawa Bisa Dimanfaatkan Kembali

Rabu, 25 Mei 2022 - 19:34 WIB
loading...
Hamim Pou: Alhamdulillah GOR Suwawa Bisa Dimanfaatkan Kembali
GOR Suwawa ini sudah bisa dimanfaatkan kembali.
A A A
BONE BOLANGO - Masyarakat di Kecamatan Suwawa khususnya dan Kabupaten Bone Bolango pada umumnya, kini memiliki fasilitas olahraga yang representative setelah pembangunan Gelanggang Olah Raga (GOR) ini selesai.

Bupati Bone Bolango Hamim Pou mengatakan,dengan dibangunnya GOR Suwawa diharapkan akan menambah destinasi lokasi untuk masyarakat melakukan kegiatan olah raga maupun turnamen sepak bola.

"Alhamdulillah GOR Suwawa ini sudah bisa dimanfaatkan kembali yang kita bangun 5 tahun silam. Akhirnya aktivitas Suwawa olahraga bisa bertambah lagi dengan sepakbola. Ini sebagai penegasan kita bisa membangun olahraga dan fasilitasnya yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat lain," ucapnya.

Masih menurutnya, mari jaga bersama ini gor dan diramaikan dengan ivent olahraga. "Saya juga akan memikirkan kembali sarana penerangan dilapangan ini insya allah dianggarkan tahun depan. Insya allah turnamen hp cup juga bisa dilaksanakan dilapangan ini," katanya lebih lanjut.

Hp cup jatah pemain untuk usia 23 tahun dan lima orang yang senior. Turnamen hp cup 18 kecamatan, 10 dari Bone Bolango dan delapan dari luar Bone Bolango dengan total hadiah Rp100juta. "Kami berpesan kita perlihatkan permainan yang bagus tapi tidak kasar agar tetap berjalan dengan aman. Jaga sportivitas dalam olahraga ini. Insya Allah ini akan menjadi bangkitnya olahraga di Bone Bolango," ujarnya. CM
(srf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1539 seconds (0.1#10.140)