Ketua DPRD Kota Bogor Ikut Bimtek PKS tentang Penguatan Implementasi Pembangunan Daerah

Rabu, 19 Februari 2025 - 08:17 WIB
loading...
Ketua DPRD Kota Bogor...
Ketua DPRD Kota Bogor Adityawarman Adil menghadiri Bimtek Penguatan Implementasi Advokasi Rakyat yang digelar PKS di Green Forest, Kota Bogor, pada 10-12 Februari 2025. Foto/Dok. SINDOnews
A A A
BOGOR - Ketua DPRD Kota Bogor Adityawarman Adil menghadiri Bimbingan Teknis (Bimtek) Penguatan Implementasi Advokasi Rakyat yang digelar Partai Keadilan Sejahtera ( PKS ). Kegiatan ini diikuti anggota DPRD dari tingkat provinsi maupun kabupaten/kota se-Banten, Jakarta, dan Jawa Barat. Acara berlangsung di Green Forest, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, pada 10-12 Februari 2025.

Bimtek ini secara resmi dibuka Presiden PKS Achmad Syaikhu, yang menekankan pentingnya peran anggota legislatif dalam memperjuangkan aspirasi rakyat . Acara ditutup Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Achmad Heryawan, yang memberikan arahan strategis mengenai sinergi kebijakan untuk kesejahteraan masyarakat.

Adityawarman menerangkan pentingnya forum seperti Bimtek ini sebagai sarana bertukar pikiran dan memperluas wawasan dalam mengimplementasikan pembangunan di berbagai daerah. Bimtek ini menjadi wadah yang sangat berharga bagi kami para anggota DPRD untuk mendalami strategi advokasi dan mencari solusi terbaik dalam mewujudkan kebijakan yang pro-rakyat.

”Dengan memperluas wawasan dan berbagi pengalaman dari berbagai daerah, kita bisa memberikan kebijakan yang lebih efektif bagi masyarakat,” katanya dalam siaran pers, Rabu (19/2/2025).

Selain sesi diskusi dan pemaparan dari para narasumber berkompeten, Bimtek ini juga menghadirkan kajian mendalam terkait implementasi pembangunan yang berkelanjutan. Optimalisasi peran legislatif dalam menyusun kebijakan daerah. Juga strategi komunikasi politik yang efektif untuk meningkatkan keterlibatan masyarakat dalam proses pembangunan.

Dari kegiatan ini diharapkan seluruh peserta dapat membawa manfaat nyata dalam memperjuangkan kepentingan rakyat di daerah masing-masing. “Kami anggota DPRD FPKS 11 orang lengkap hadir dan berharap ilmu dan pengalaman yang diperoleh dalam Bimtek ini dapat langsung diterapkan dalam tugas-tugas legislatif kami, sehingga kebijakan yang dihasilkan benar-benar membawa perubahan positif bagi masyarakat,” tambah wakil rakyat dari Dapil Bogor Timur Tengah ini.

Diharapkan para anggota DPRD dari berbagai daerah dapat semakin solid dalam menjalankan fungsi legislasi, anggaran, dan pengawasan. Tujuannya menciptakan tata kelola pemerintahan daerah yang lebih baik dan berpihak kepada rakyat.

Adityawarman menuturkan, dengan semangat kebersamaan dan komitmen yang kuat, seluruh anggota DPRD dari PKS berupaya agar mampu mengaplikasikan ilmu yang didapat untuk memperkuat sinergi antara DPRD dan masyarakat. ”Langkah ini menjadi bagian dari upaya untuk terus menghadirkan kebijakan yang inklusif, inovatif, serta membawa manfaat yang luas bagi kesejahteraan rakyat di daerah masing-masing,” tandasnya.
(poe)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Ciptakan UMKM Sukses,...
Ciptakan UMKM Sukses, Pelajar di Bogor Ikuti Pelatihan Wirausaha
Pabrik Garmen di Kota...
Pabrik Garmen di Kota Bogor Kebakaran, Kerugian Ditaksir Miliaran Rupiah
Nenek Tewas Tertabrak...
Nenek Tewas Tertabrak KRL Commuter Line di Kebon Pedes Bogor
Diguncang Gempa, Gadis...
Diguncang Gempa, Gadis Bogor Ini Nekat Loncat dari Lantai 2 Rumahnya
Kader Perindo Minggituk...
Kader Perindo Minggituk Kobak Jadi Wakil Ketua DPRD Yahukimo, Siap Percepat Pembangunan Daerah Terpencil
Atasi Pengangguran,...
Atasi Pengangguran, DPR Dorong Keterlibatan Swasta dalam Pembangunan Daerah
Kick Off MBG untuk Bumil...
Kick Off MBG untuk Bumil dan Balita, DPRD Kota Bogor Siap Berikan Dukungan
DPRD dan Pemkot Bogor...
DPRD dan Pemkot Bogor Siap Bersinergi Realisasikan Pembangunan 2025-2030
Reses, Ketua DPRD Kota...
Reses, Ketua DPRD Kota Bogor Serap Aspirasi Masyarakat
Rekomendasi
Umat Katolik Datangi...
Umat Katolik Datangi Kedubes Vatikan, Berdoa di Depan Lukisan Paus Fransiskus
Dharma Polimetal Tebar...
Dharma Polimetal Tebar Dividen Rp202 Miliar, Setara 35% dari Laba Bersih
Hakim dan Pengacara...
Hakim dan Pengacara Kasus Suap CPO Rp60 Miliar Layak Dihukum Berat
Berita Terkini
Puluhan Siswa SMKN 29...
Puluhan Siswa SMKN 29 Jakarta Dapat Pelatihan K3LH
1 jam yang lalu
Penahanan Dokter Pemerkosa...
Penahanan Dokter Pemerkosa Pasien RSHS Bandung Diperpanjang, Ini Alasannya
1 jam yang lalu
Peduli Pencegahan Kanker...
Peduli Pencegahan Kanker Payudara Diluncurkan di Palangka Raya
1 jam yang lalu
Rusak Pospol Lantas...
Rusak Pospol Lantas Ampera Palembang, Pengendara Motor Ditangkap
1 jam yang lalu
Semangati Sopir Truk...
Semangati Sopir Truk Bongkar Muat, Polres Pelabuhan Tanjung Priok Berikan Paket Sembako
1 jam yang lalu
Kejati Lampung Tetapkan...
Kejati Lampung Tetapkan 2 Tersangka Korupsi Pembangunan Jalan Tol, Kerugian Negara Rp2 Miliar
1 jam yang lalu
Infografis
5 Kontroversi Pembangunan...
5 Kontroversi Pembangunan Ibu Kota Baru Mesir di Gurun Pasir
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved