Dilirik Investor Asing, Dewan Siap Percepat Proyek PLTSa Tamangapa

Selasa, 09 Juni 2020 - 14:33 WIB
DPRD Makassar siap mempercepat pengadaan lahan untuk proyek Pembangkit Listrik Tenaga Sampah (PLTSa) Tamangapa Makassar. Foto: Sindonews/Maman Sukirman)
MAKASSAR - DPRD Kota Makassar , menekankan kesiapannya mendukung percepatan Proyek Pembangkit Listrik Tenaga Sampah (PLTSa), setelah pengadaan lahannya sempat molor akibat pandemi COVID-19 .

PLTSa Tamangapa sendiri merupakan proyek strategis dan cukup diminati oleh sejumlah investor negara-negara besar di Asia Timur seperti Jepang, Korea dan terakhir adalah China.

Meski demikian proyek strategis nasional yang melibatkan 13 Kota di Indonesia ini, masih terkendala pada persoalan lahan. Persaratan lahan utuk PLTSa sendiri membutuhkan minimal 4 hingga 5 hektare. Sementara lahan yang dimiliki hanya sebesar 2,3 hektare.





Ketua Komisi C DPRD Kota Makassar Abdi Asmara menekankan, pihaknya siap untuk mendukung penuh Pemerintah Kota (Pemkot) dalam percepatan tersebut.

"Kami dari DPR yah mendorong secepatnya, kan sudah ada beberapa investor ada China, Korea, Jepang bahkan dulu waktu jamannya pak Danny sempat juga ada dari Jerman," katanya.

Abdi memandang Dinas terkait perlu melihat seksama permasalahan di lapangan, untuk segera bisa dilaporakan ke DPRD . Jika hal itu berkaitan dengan penganggaran pihaknya siap mendukung.

Selain itu permasalahan lainnya lahan-lahan yang dibebaskan semestinya perlu dicermati lantaran beberapa terkendala dengan tidak adanya kejelasan alas hak.

"Saya kira kita bisa konsinyasi di pengadilan, pembebasan itu kita titip anggarannya di pengadilan, ketika besok lusa ada yang mengklaim bahwa tanahnya, dia bisa ambil uang pembebasan tanahnya itu di pengadilan," ujar Legislator Demokrat ini.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content