Dua Piton Raksasa Bikin Geger di Batanghari, Penangkapannya Dramatis

Selasa, 17 Agustus 2021 - 23:51 WIB
Petugas Pemadam Kebakaran dibantu warga saat menangkap dua ekor ular yang bersembunyi dalam pohon besar. Foto: MPI/Joni Firdaus
BATANGHARI - Dua ekor ular piton raksasa yang berukuran delapan meter mendadak bikin geger warga Desa Sungai Buluh, Kabupaten Batanghari , Jambi ,penangkapannya yang dibantu Dinas Pemadam Kebakaran berlangsung dramatis.

Dua ekor ular raksasa itu muncul di tengah hujan gerimis, Selasa (17/8/2021) sore, masyarakat dan dinas pemadam kebakaran menemukannya di dalam kayu.





Pohon yang sudah tumbang ini menjadi sarang bagi ular piton, dan warga terpaksa memotong kayu tersebut menggunakan sinso untuk mengeluarkan kedua ular piton itu.

Salah seorang warga Supriono berterima kasih, kepada pihak dinas pemadam kebakaran dan masyarakat desa Sungai Buluh, dengan ditangkapnya dua ekor ular piton yang berukuran delapan meter ini ketakutan masyarakat sudah tidak ada lagi. “Kedua ular piton tersebut sering menampakan diri jika masyarakat ingin berkebun atau menyadap karet,” katanya.



Penangkapan dua ekor ular ini berlangsung lama, di sebabkan pohon yang menjadi sarang bagi ular tersebut berukuran sangat besar dan panjang, terlebih pohon tersebut adalah pohon bulian.
(nic)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content