Jelang Tanding, Wali Kota Salatiga Fasilitasi Tes Swab Tim Basket SWS

Senin, 04 Januari 2021 - 15:41 WIB
Wali Kota Salatiga Yuliyanto saat beraudiensi dengan tim Basket Satya Wacana Salatiga di rumah dinas wali kota, Senin (4/1/2021). Foto/Ist
SALATIGA - Wali Kota Salatiga Yuliyanto mendukung tim basket Satya Wacana Salatiga (SWS) berlaga di IBL. Yuliyanto juga akan memfasilitasi tes swab COVID-19 para pemain dan ofisial SWS sebelum laga IBL dimulai.

Dukungan ini disampaikan Yuliyanto saat menemui manajemen SWS di rumah dinasnya, Senin (4/1/2021). Dalam kesempatan tersebut, Yuliyanto juga menyampaikan harapan kepada tim SWS bisa mencapai prestasi terbaik pada laga IBL dan pulang membawa nama harum bagi Salatiga. "Selamat bertanding dan membawa hasil yang terbaik," kata Yuliyanto.

(Baca juga: Polda Kepri Lakukan Tes Swab dan Narkoba pada Kru Pesawat di Bandara Hang Nadim)



Sementara itu, Ketua SWS Yance Bida mengapresiasi bantuan Pemkot Salatiga dalam memfasilitasi swab bagi pemain dan ofisial. Swab wajib dilakukan sebagai persyaratan di masa pandemi ini. "Para pemain akan di swab dua kali sebelum berangkat ke Jakarta," ujarnya.

(Baca juga: Sebelum Tusuk 2 Anggota TNI, Kelompok Pemuda di Rejang Lebong Pesta Miras)

Manager SWS Zaki Iskandar menambahkan, protokol kesehatan diberlakukan sangat ketat. Sesampainya di Jakarta nanti, pemain juga langsung di swab ulang.

Selain itu, kata dia, para pemain akan berada di kamar hotel masing masing. "Mereka tidak boleh keluar kamar selain waktu bertanding dan berlatih," imbuh Zaki.

Para pemain masuk masa karantina mulai 5 Januari 2021 sampai keberangkatan. Karantina dilakukan di mess SWS yang berada di Jalan Osamaliki.
(shf)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content