Dibantu Pemerintah Taiwan, Renovasi 5 PAUD di Cianjur Selesai Dikerjakan

Jum'at, 25 Agustus 2023 - 19:03 WIB
Duta besar Taiwan untuk Indonesia, John Chen, dan Cathy Lee Chen dari Taipei Economic and Trade Office (TETO), disambut hangat oleh warga dan anak-anak sekolah di Kabupaten Cianjur. Foto/Ist.
CIANJUR - Duta besar Taiwan untuk Indonesia, John Chen, bersama Cathy Lee Chen dari Taipei Economic and Trade Office (TETO) datang ke Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, untuk menghadiri upacara peresmian sekolah PAUD. Sekolah yang rusak akibat gempa bumi tersebut, telah selesai direnovasi menggunakan dana bantuan bencana pemerintah Taiwan.



Upacara peresmian, dilaksanakan di salah satu sekolah yang telah dibangun kembali yaitu Sekolah PAUD Nurul Huda. Turut hadir dalam acara tersebut, Asisten Daerah 1 Pemkab Cianjur, Arif Purnawan, pejabat Biro Pendidikan Pemkab Cianjur, perwakilan guru dan siswa-siswi dari lima sekolah PAUD yang menerima dana bantuan, dan Yayasan Amal Tiga Roda yang bertanggung jawab atas proyek renovasi.



Pemerintah Taiwan langsung menyampaikan rasa belasungkawa yang tulus kepada Pemerintah Indonesia, saat terjadi gempa berkekuatan magnitudo 5,6 pada 21 November 2022. Selain itu, Pemerintah Taiwan juga menyerahkan donasi sebesar 100.000 US Dollar melalui Yayasan Amal Tiga Roda untuk mengkoordinasi bantuan.



Yayasan Amal Tiga Roda Cabang Bandung, melaksanakan penyerahan bantuan kepada korban gempa dan rekonstruksi infrastruktur. Sukarelawan dari Yayasan Amal Tiga Roda berkunjung ke daerah bencana di Kabupaten Cianjur, untuk memahami kebutuhan para korban bencana.

Setelah berdiskusi dengan TETO dan Pemerintah Kabupaten Cianjur, jenis bantuan yang menjadi prioritas adalah pembagian paket bantuan, serta rekonstruksi dan renovasi sekolah PAUD di daerah bencana.

Pada Maret 2023, lebih dari dua ribu paket bantuan telah disumbangkan kepada Pemkab Cianjur, dan diserahkan langsung oleh Yayasan Amal Tiga Roda kepada korban bencana. Untuk rekonstruksi dan renovasi sekolah PAUD, TETO dan Yayasan Amal Tiga Roda merujuk pada saran dari Pemkab Cianjur.

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content