Dua Kucing Kampung Ini Sangat Beruntung, Bisa Terbang ke Amerika

Jum'at, 26 Juni 2020 - 21:48 WIB
loading...
Dua Kucing Kampung Ini Sangat Beruntung, Bisa Terbang ke Amerika
Kantor Pelayanan Karantina Pertanian Wilker Bandara Sam Ratulangi memeriksa fisik kucing yang akan terbang ke AS.Foto/ist
A A A
MANADO - Keberadaan kucing kampung bagi sebagian kita adalah hal yang biasa. Selain karena mudah didapatkan, keberadaannya bisa dijumpai dengan mudah di beberapa tempat. Bahkan banyak yang dibiarkan hidup liar.

Nah, tapi tidak dengan dua kucing ini. Sepasang kucing domestik yang memiliki bahasa latin Felis silvestris yang biasa orang mengenalnya kucing kampung ini diajak pemiliknya datang mengunjungi Kantor Pelayanan Karantina Pertanian Wilker Bandara Sam Ratulangi.

Loh, ada apa memangnya. Nah, kucing tersebut ternyata dibawa oleh pemiliknya untuk mengurus dokumen karantina. Para petugas dan dokter hewan pun menerimanya dengan baik. (Baca juga: Perdagangan Ilegal TSL Tinggi, Karantina Pertanian Manado Bangun Gugus Wasdak Timur )

"Hasil pemeriksaan keabsahan dan kebenaran dokumen telah dilakukan serta hasil pemeriksaan fisik kucing dalam kondisi sehat,"kata Drh. Dimitris selaku pejabat Karantina, Jumat (26/6/2020).

Selanjutnya, Jack dan Rose akan terbang ke Jakarta kemudian melanjutkan perjalanannya ke Amerika.

Diketahui, kucing kampung memiliki penampilan yang beragam, baik itu dari ukuran tubuh, warna bulu, hingga sifatnya, ternyata digemari di negara bagian Atlanta, Amerika. (Baca juga: Kapal China Masuk Perairan Teluk Amurang, Lantamal VIII Lakukan Waspam )

Meskipun memiliki panggilan sebagai kucing kampung, di luar sana kucing ini memiliki panggilannya sendiri. Di luar negeri, kucing kampung lebih dikenal dengan panggilan Moggy atau Moggies.

Dijelaskan, setiap tempat dan negara, kucing kampungnya memiliki perbedaan dari segi penampilan dan juga sifat. Kucing kampung merupakan kategori kucing yang tidak diketahui.

"Hal ini disebabkan karena kucing kampung sendiri adalah jenis kucing yang sudah sangat bercampur dengan jenis lainnya. Percampuran itu terus terjadi sehingga kucing kampung ‘kehilangan identitas’,"ujarnya.

Moggy tidak hanya populer di Indonesia. Tapi juga di seluruh dunia! Julukan house cat atau kucing rumah disebutkan karena banyak sekali orang yang memelihara Moggy sebagai kucing rumahan.

Di Amerika Serikat sendiri misalnya, sekitar 90-95% kucing di sana adalah Moggy. Wah, hebat ya.
(mpw)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1066 seconds (0.1#10.140)