Pembunuh Ibu dan Anak Gadis yang Bajunya Dilucuti Teridentifikasi Lewat Sketsa Wajah

Kamis, 07 April 2022 - 14:17 WIB
loading...
Pembunuh Ibu dan Anak Gadis yang Bajunya Dilucuti Teridentifikasi Lewat Sketsa Wajah
Sketsa terduga pembunuh ibu dan anak gadisnya di Desa Jalancagak, Kecamatan Jalancagak, Kabupaten Subang, yang telah disebar Polda Jabar. Foto/SINDOnews/Agung Bakti Sarasa
A A A
BANDUNG - Tim penyidik Polda Jawa Barat, mendapatkan petunjuk penting untuk mengungkap misteri pembunuhan sadis di Desa Jalancagak, Kecamatan Jalancagak, Kabupaten Subang. Pembunuhan sadis yang menimpa ibu dan anak gadisnya itu, telah berbulan-bulan belum mampu diungkap.



Petunjuk penting terkait misteri pembunuhan yang menggemparkan warga Kabupaten Subang ini, didapatkan penyidik Polda Jawa Barat, dari hasil penyelidikan terhadap sketsa wajah terduga pelaku pembunuhan yang telah disebar.



Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol. Ibrahim Tompo menegaskan, sudah mendapati sejumlah informasi usai menyebar sketsa wajah terduga pelaku pembunuhan sadis itu. Dia juga memastikan bahwa informasi yang diperoleh dari sketsa wajah itu, akan didalami penyidik demi mengungkap kasus pembunuhan yang terjadi Agustus 2021 tersebut.



"Memang sketsa wajah pelaku pembunuhan sudah kita sebarkan ke tempat-tempat umum. Beberapa informasi yang masuk, akan kita lakukan akurasi untuk mendapatkan kejelasan," kata Ibrahim, Kamis (7/4/2022).

Meski begitu, Ibrahim tetap mengharapkan peran aktif masyarakat, khususnya dalam memberikan informasi terkait sketsa wajah, yang diyakininya bakal membantu penyidik mengungkap pelaku pembunuhan. "Terkait sketsa ini akan sangat berguna bagi kita, jadi kita harapkan ada masukan-masukan terkait sketsa wajah yang kita sebar tersebut," katanya.

Lebih lanjut Ibrahim mengatakan, pihaknya terus melakukan pemeriksaan terhadap saksi dan alat bukti pembunuhan. Tercatat sudah ada 121 saksi yang dimintai keterangan oleh dan 216 alat bukti yang diperiksa. Ke depan, kata Ibrahim, jumlah saksi yang diperiksa akan terus bertambah.



Ibrahim juga menekankan bahwa penyidik tidak bekerja asal-asalan dalam mengungkap kasus pembunuhan yang sarat misteri ini, dan masih memerlukan sejumlah kejelasan untuk mengungkap pelakunya.

"Kita juga butuh pembuktian yang jelas, petugas tidak bekerja sembrono, maka membutuhkan waktu yang panjang karena memang membutuhkan kejelasan pembuktian. Kalau harapan sudah jelas, kita ingin segera terungkap," tegasnya.

Warga Kampung Ciseuti, Desa Jalancagak, Kecamatan Jalancagak, Kabupaten Subang digegerkan penemuan dua mayat di dalam bagasi mobil Alphard, Rabu (18/8/2021). Kala itu, polisi menemukan jenazah Tuti Suhartini, dan anak gadisnya, Amelia Mustika Ratu dalam kondisi tidak berbaju di dalam bagasi mobil.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3300 seconds (0.1#10.140)
pixels