Dongkrak PAD 2022, Pemprov Jawa Barat Sasar Pajak Motor Bekas

Rabu, 06 April 2022 - 13:04 WIB
loading...
A A A
"Kami siapkan layanan kios Samsat yang standby di area ekspo untuk edukasi atau mengecek status kendaraan yang dijual," kata Ade seraya optimistis bahwa pameran bakal mendatangkan keuntungan, terutama dari sisi peningkatan pembayaran pajak kendaraan bermotor.

Kepala Divinsi Used Motorcycle Adira Finance, Sugianto menyatakan bahwa pameran ini menjadi sarana menggerakan roda ekonomi, khususnya bagi para pelaku UMKM mokas.

Selama dua tahun terakhir, kata Sugianto, bisnis mereka terpuruk karena terdampak pandemi COVID-19. Akibatnya, penjualan turun hingga 80 persen pada 2020. Setahun kemudian, bisnis mulai tumbuh meski tak signifikan melalui pemanfaatan teknologi digital.

Hal ini pula yang membuat pihaknya mengakomodasi para pengusaha mokas menggelar pameran seiring pemulihan ekonomi yang digaungkan pemerintah tahun ini dengan tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) ketat.

"Kami mengajak Bapenda berkolaborasi bahwa dalam kondisi seperti ini, ekonomi tetap bergerak, pajak juga tetap tertib dibayarkan. Di ekspo ini ada promo DP murah 10 persen, bunga spesial dan hadiah. Targetnya minimal bisa menyaingi sebelum pandemi. Nilai transaksi diharapkan 1.000 unit untuk kreditnya, total 2.000 lah," tandas Sugianto.

Ketua panitia pameran mokas, Wiharisa Reza Surya Kusuma menyebut, komunitas pengusaha showroom mokas di Bandung Raya sangat antusias mengikuti pameran mokas ini. "Setelah bisnis kami hampir mati di dua tahun terakhir, tentu ada semangat menggerakkan lagi bisnis mokas. Kami menargetkan penjualan mokas di angka 15 sampai dengan 20 unit per hari," katanya.

Pria yang juga Ketua Adira Mokas Community (AMC) itu juga mengatakan bahwa kerja sama dengan Bapenda Jabar juga penting karena penjualan mokas berkaitan dengan pajak kendaraan. "Sekarang semua motor yang dijual pajaknya isi. Kalau jual tapi pajak mati ga bakal laku. Masyarakat sudah cerdas," tandas dia.
(don)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Siap-siap, Penunggak...
Siap-siap, Penunggak Pajak Kendaraan Akan Dapat Pesan dari Samsat Bapenda Jabar
Randis Pemkot Cilegon...
Randis Pemkot Cilegon Nunggak Pajak, Aktivis Desak Wali Kota Fokus Benahi Internal
Parah! Mobil Dinas Setda...
Parah! Mobil Dinas Setda Banten Modif Plat Nomor dan Nunggak Pajak 6 Tahun
Momen Ekspansi Kerajaan...
Momen Ekspansi Kerajaan Mataram yang Diiringi dengan Pembebasan Pajak
49% Pemilik Kendaraan...
49% Pemilik Kendaraan di Indonesia Tak Patuh Bayar Pajak, Korlantas Polri Gagas Hapus BBN 2
Kabar Baik! Jabar Berlakukan...
Kabar Baik! Jabar Berlakukan Pemutihan dengan Diskon Pajak Kendaraan
400 Kendaraan Dinas...
400 Kendaraan Dinas di Pemkab Tubaba Nunggak Pajak
Pemprov Lampung Akui...
Pemprov Lampung Akui Lalai Bayar Pajak Kendaraan Dinas Gubernur dan Wakil
Parah! Mobil Dinas Gubernur-Wakil...
Parah! Mobil Dinas Gubernur-Wakil Gubernur dan Ketua DPRD Lampung Nunggak Pajak
Rekomendasi
Pertamina EP Serahkan...
Pertamina EP Serahkan Pengelolaan Wilayah Migas ke Mitra KSO
Rhoma Irama dan Rita...
Rhoma Irama dan Rita Sugiarto Siap Meriahkan Road To Kilau Raya Berkah Cinta Ramadan
Demi Sang Ayah, Peserta...
Demi Sang Ayah, Peserta Ini Tampil Memukau di Hadapan Para Juri di DMD Panggung Rezeki
Berita Terkini
Sungai Batanghari Meluap,...
Sungai Batanghari Meluap, 30 Sekolah di Muarojambi Terendam Banjir
6 menit yang lalu
Berkah Ramadan, KPN...
Berkah Ramadan, KPN Corp Salurkan Bantuan untuk Sekolah Anak-anak Kurang Mampu
12 menit yang lalu
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli...
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli Sulteng, BMKG: Waspadai Gempa Susulan
45 menit yang lalu
8 Buffer Zone Disiapkan...
8 Buffer Zone Disiapkan Antisipasi Macet Horor Mudik 2025 di Pelabuhan Merak
2 jam yang lalu
Pemulihan Korban Banjir,...
Pemulihan Korban Banjir, PGN Bantu 3.000 Warga di Bekasi dan Jaktim
2 jam yang lalu
Mutasi Polri, 5 Kapolres...
Mutasi Polri, 5 Kapolres di Lampung Diganti
3 jam yang lalu
Infografis
Pemprov DKI Seriusi...
Pemprov DKI Seriusi Kajian Penerapan Ganjil Genap Sepeda Motor
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved