8 Buffer Zone Disiapkan Antisipasi Macet Horor Mudik 2025 di Pelabuhan Merak

Jum'at, 14 Maret 2025 - 17:29 WIB
loading...
8 Buffer Zone Disiapkan...
Polda Banten menyiapkan 8 area penyangga atau buffer zone di sekitar Pelabuhan Merak untuk mengantisipasi macet horor saat puncak arus mudik Lebaran 2025. Foto: Dok SINDOnews
A A A
CILEGON - Polda Banten menyiapkan 8 area penyangga atau buffer zone di sekitar Pelabuhan Merak untuk mengantisipasi macet horor saat puncak arus mudik Lebaran 2025.

Buffer zone itu berada di PT Munic Line Cikuasa Atas, PT Pratama Galuh Perkasa Cikuasa Bawah, Kazima Pelabuhan Merak, Kawasan Krakatau Steel Cilegon Barat, Jalan Lingkar Selatan, PT Samudera Marine Indonesia (SMI) Bojonegara, PT Wilmar Bojonegara, serta Pelabuhan Indah Kiat.



Dirlantas Polda Banten Kombes Pol Leganek Mawardi mengatakan, buffer zone itu disiapkan di sekitaran wilayah Pelabuhan Merak, Ciwandan, dan BBJ Bojonegara, Kota Cilegon. Nantinya buffer zone dapat digunakan sebagai tempat istirahat alias rest area dadakan oleh pemudik.

"Buffer zone itu dapat digunakan oleh para pemudik untuk beristirahat sejenak jika lelah saat melakukan perjalanan mudik. Jadi kalau capek bisa istirahat dulu," ujar Leganek, Jumat (14/3/2025).

Untuk buffer zone Pelabuhan Indah Kiat memang disiapkan untuk mengantisipasi kepadatan di dermaga Pelabuhan Merak.

"Kemudian di Pelabuhan Indah Kiat, biasanya Pelabuhan Indah Kiat itu dipenuhi dulu (dermaga) baru kita mainkan. Ini tidak, kita maksimalkan di Indah Kiat baru kita bagi di pelabuhan-pelabuhan yang ada di dermaga Merak," katanya.

Diketahui, kemacetan parah kerap terjadi di jalur mudik, terutama Pelabuhan Merak. Bahkan, pada tahun lalu kemacetan horor terjadi hingga 18 km sehingga menyebabkan pemudik terjebak selama belasan jam agar dapat menyeberang.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pramono Anung Larang...
Pramono Anung Larang Pejabat dan ASN Jakarta Mudik Pakai Kendaraan Dinas, Sanksi Menanti!
Exit Tol Bekasi Barat...
Exit Tol Bekasi Barat Padat 6 Kilometer Imbas Banjir di Jalan Arteri, Lalu Lintas Dialihkan
Jam 6-8 Malam, Pengemudi...
Jam 6-8 Malam, Pengemudi Boleh Terabas Bahu Jalan Tol Dalam Kota
Pesan Tiket KAI Lebaran...
Pesan Tiket KAI Lebaran 2025 Sekarang Juga! 308 Ribu Tiket Telah Ludes Dipesan
Awas! 4 Titik Blind...
Awas! 4 Titik Blind Spot di Tol Cipularang, Pemudik Harus Hati-hati
Antrean di Tol Jagorawi...
Antrean di Tol Jagorawi GT Ciawi 2 Arah Jakarta Mengular Pascakecelakaan Maut
Antrean Panjang Kendaraan...
Antrean Panjang Kendaraan Terjadi di Gerbang Tol Ciawi Imbas Kecelakaan Maut
Horor Macet Menuju Bromo...
Horor Macet Menuju Bromo hingga 3 Jam, Ternyata Ini Penyebabnya
Tanah Longsor, Ribuan...
Tanah Longsor, Ribuan Kendaraan Terjebak 10 KM di Jalinsum Mandailing Natal
Rekomendasi
Rhoma Irama dan Rita...
Rhoma Irama dan Rita Sugiarto Siap Meriahkan Road To Kilau Raya Berkah Cinta Ramadan
Ifan Seventeen Buka...
Ifan Seventeen Buka Suara usai Penunjukannya sebagai Dirut PT PFN Dipertanyakan
Profil dan Biodata Cheryl...
Profil dan Biodata Cheryl Ruan, Istri Bobon Santoso yang Unfollow setelah Suaminya Mualaf
Berita Terkini
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli...
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli Sulteng, BMKG: Waspadai Gempa Susulan
25 menit yang lalu
8 Buffer Zone Disiapkan...
8 Buffer Zone Disiapkan Antisipasi Macet Horor Mudik 2025 di Pelabuhan Merak
2 jam yang lalu
Pemulihan Korban Banjir,...
Pemulihan Korban Banjir, PGN Bantu 3.000 Warga di Bekasi dan Jaktim
2 jam yang lalu
Mutasi Polri, 5 Kapolres...
Mutasi Polri, 5 Kapolres di Lampung Diganti
2 jam yang lalu
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
2 jam yang lalu
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
3 jam yang lalu
Infografis
Negara Paling Korup...
Negara Paling Korup di Asia Tenggara, Indonesia Nomor Berapa?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved