Tangis Pecah di Bandara Kualanamu, Sambut Kepulangan 9 TKI yang Terjebak Perang Rusia-Ukraina

Rabu, 23 Maret 2022 - 01:32 WIB
loading...
Tangis Pecah di Bandara Kualanamu, Sambut Kepulangan 9 TKI yang Terjebak Perang Rusia-Ukraina
Sembilan Pekerja Migran Indonesia (PMI) warga Binjai, dan Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, yang sempat terjebak konflik perang Rusia-Ukraina, tiba di Bandara Internasional Kualanamu. Foto/Ilustrasi
A A A
BINJAI - Tangis haru bercampur rasa bahagia pecah di Bandara Internasional Kualanamu, Sumatera Utara, Selasa (22/3/2022). Keluarga dari sembilan Pekerja Migran Indonesia (PMI) , antusias menyambut kedatangan keluarganya yang berhasil divekuasi dari wilayah perang di Ukraina.



Kesembilan PMI ini, sempat terkatung-katung sekitar satu bulan lamanya di wilayah konflik bersenjata. Sujud syukur juga dilakukan sembilan PMI ini, usai berhasil dipulang dari wilayah pertempuran berdarah.



Kedatangan para PMI dari Ukraina ini, disambut Kepala Dinas Tenaga Kerja, Perindustrian, dan Perdagangan Binjai, Hamdani Hasibuan; serta Anggota Komisi B DPRD Binjai, Joko Basuki.



Sembilan PMI yang berhasil dievakuasi tersebut, berasal dari Kota Binjai, dan Kabupaten Langkat. Mereka dipulangkan dengan menempuh jalur dari Polandia, menuju Qatar, dan tiba di Jakarta, pada Senin (21/3/2022).

Salah seorang PMI yang baru tiba di Bandara Internasional Kualanamu, Muhammad Aris mengatakan, saat berada di Ukraina, di mana-mana terdengar suara tembakan maupun dentuman bom. "Untuk makan sehari-hari, saya dan teman-teman makan seadanya," terangnya.



Sementara itu Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT), dan Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Wilayah Sumatera Utara, Siti Rolijah mengatakan, sangat bersyukur pemulangan kesembilan PMI telah berhasil dilakukan oleh pemerintah Indonesia, dengan selamat.

Sembilan PMI ini berasal dari Kota Binjai, dan Kabupaten Langkat. Mereka dipulangkan melalui penerbangan dari Polandia, menuju Qatar, dan tiba di Jakarta pada Senin (21/3/2022). Sebelum dipulangkan ke kampung halamannya, mereka menjalani karantina terlebih dahulu selama satu hari.

Berikut nama-nama PMI terjebak konflik Rusia-Ukraina, yang tiba di Bandara Kualanamu:

1. Muhammad Aris Wahyudi warga Binjai.
2. Rian Jaya Kesuma warga Binjai.
3. Agus Alfirian warga Binjai.
4. Dedi Irawan warga Langkat.
5. Zulham Ramadhan warga Langkat.
6. Muhammad Raga Prayuda warga Binjai.
7. Amri Abas warga Langkat.
8. Syahfitra Sandiyoga warga Binjai.
9. Iskandar warga Binjai.
(eyt)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 2.7004 seconds (0.1#10.140)