LPMP Sulsel Harap Program PJJ Sinjai Bisa Diikuti Daerah Lain

Minggu, 07 November 2021 - 15:01 WIB
loading...
LPMP Sulsel Harap Program PJJ Sinjai Bisa Diikuti Daerah Lain
Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Provinsi Sulsel, mengapresiasi implementasi program penguatan sarana Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) Tahun 2021 di Kabupaten Sinjai. Foto: Sindonews/dok
A A A
SINJAI - Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Provinsi Sulsel, memberikan apresiasai terhadap implementasi program penguatan sarana Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) Tahun 2021 di Kabupaten Sinjai.

Bahkan program yang dijalankan tersebut diharap bisa menjadi contoh dan diterapkan oleh kabupaten/kota di provinsi Sulsel.



Perwakilan LPMP Provinsi Sulsel, Rahmaniar, mengatakan, dari hasil pemetaan yang dilakukan oleh pihak Dinas Pendidikan, Dinas Kominfo dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) terkait Program PJJ selama pandemi Covid-19, salah satu yang terbaik dilakukan di Kabupaten Sinjai.

Dari hasil pemetaan, LPMP melakukan analisis dan menyampaikan rekomendasi terkait implementasi Program Penguatan Sarana Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) agar dalam penerapannya lebih maksimal dan menyentuh seluruh paisan masyarakat.

"Berdasarkan pengamatan PJJ yang dilakukan di seluruh kabupaten/kota di Sulsel, prgram PJJ yang dilakukan Dinas Pendidikan Sinjai yang paling inovatif sehingga metode ini bisa diterapkan di daerah lain," kata dia saat kegiatan advokasi Implementasi Program Penguatan Sarana Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) Tahun 2021 di Aula Handayani Dinas Pendidikan Sinjai, Jumat (05/11/21) lalu.

Dirinya menjelaskan, sejauh ini sudah ada dua kegiatan besar dari pemerintah pusat yang melibatkan kabupaten/kota dan Kepala Disdik Sinjai didaulat untuk menyampaikan testimoni atau selaku narasumber. "Sehingga kami menilai PJJ di Sinjai yang paling baik," sambungnya.

Ia menjelaskan, dalam situasi new normal saat ini, beberapa beberapa daerah sudah melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di sekolah namun, ke depan metode pembelajaran PTM dan PJJ tetap akan dikombinasikan.

Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kabupaten Sinjai, Andi Jefriyanto mengatakan, di masa pandemi berbagai tantangan dan hambatan yang dihadapi termasuk dalam proses pembelajaran yang mengharuskan siswa untuk tetap di rumah.



Namun kata dia, berkat sinergitas dari berbagai pihak dan inovasi dari Dinas Pendidikan Sinjai, pembelajaran selama pandemi dapat dilakukan secara maksimal dengan metode PJJ berbasis studio.



"Ini tidak lepas juga dari peranan Diskominfo melalui Radio Suara Bersatu dan Sinjai TV yang menyiarkan PJJ secara live serta Dinas PMD melalui anggaran desa untuk peningkatan mutu pendidikan," jelasnya.

Program PJJ ini kata dia, ke depan akan menjadi roadmap pendidikan di Indonesia sehingga Kemendikbud Ristek melalui LPMP Sulsel melakukan penguatan sarana dan prasarana. "Ini agar bisa diterapkan secara menyeluruh dan terpadu," tambahnya.

diketahui kegiatan Advokasi Program PJJ tahun 2021 ini dihadiri oleh LPMP Provinsi Sulsel, Kadis Kominfo dan Persandian Sinjai Tamzil Binawan, Kabid Pemerintahan Desa Dinas PMD Sinjai Abd Halik, Dewan Pendidikan Sinjai, Koordinator Pengawas, serta unsur terkait.
(agn)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5300 seconds (0.1#10.140)