Hasil Pemutakhiran Data, Pemilih Meninggal Capai 1.522 Orang

Selasa, 10 Agustus 2021 - 08:12 WIB
loading...
Hasil Pemutakhiran Data,...
Data kumlah pemilih di Sulsel dari hasil rekapitulasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) periode Juli 2021 capai 1.522 orang yang meninggal. Foto: Ilustrasi
A A A
MAKASSAR - Sebanyak 3.216 orang dinyatakan sebagai pemilih tidak memenuhi syarat (TMS) di Sulsel berdasarkan hasil pleno rekapitulasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) periode Juli 2021 yang ditetapkan oleh KPU Sulsel .

Komisioner KPU Sulsel , Uslimin mengatakan pemilih TMS selama periode ini didominasi oleh pemilih meninggal. Jumlahnya bahkan melebihi setengah dari 3.216 pemilih yang dinyatakan TMS.



"Pemilih TMS di Sulsel untuk periode Juli 2021 didominasi oleh pemilih meninggal yakni 1.522 orang dari total TMS yang teridentifikasi sebanyak 3.216 orang," kata Uslimin melalui keterangan tertulisnya pada Senin (9/8/2031).

Usle sapaannya menuturkan, selebihnya pemilih TMS ini disebabkan karena pindah domisili sebanyak 1.440 orang, tercatat di lebih dari satu daerah 130 orang.

Ada juga beralih status sebagai anggota Polri sebanyak 120 orang dan bergabung ke TNI empat orang. Dibanding yang TMS, jumlah pemilih baru di Sulsel lebih banyak. Jumlahnya mencapai 5.586 orang.

Ini adalah rekap data yang diperoleh dari 12 kabupaten/kota. Sehingga total pemilih di Sulsel sampai 31 Juli 2021 sebanyak 6.211.063 orang.

"Dibandingkan dengan PDPB Juni 2021, maka terdapat kenaikan jumlah pemilih di Sulsel sebanyak 2.370 pemilih. Dimana pada periode Juni 2021, total pemilih di Sulsel di angka 6.208.693 orang," ujar Usle.

Ketua Divisi Data dan Informasi Pemilih KPU Sulsel ini menjelaskan, secara keseluruhan, tercatat 12 kabupaten/kota yang pemilihnya lebih kecil atau menyusut dibandingkan periode Juni 2021. Diantaranya ialah Kepulauan Selayar, Bulukumba, Gowa, Sinjai, Pangkep, Barru, Sidrap, Luwu Timur, Toraja Utara, Makassar, Parepare dan Palopo.

"Kabupaten/kota dengan penyusutan tiga terbanyak adalah Toraja Utara berjumlah 358 orang, dari 169.469 menjadi 169.111. Sinjai sebanyak 156 orang, dari 188.272 menjadi 188.116, dan Luwu Timur sebesar 122 orang, dari 204.093 menjadi 204.971," bebernya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Nurul Azizah Bakal Gunakan...
Nurul Azizah Bakal Gunakan Hak Pilih di TPS 003 Desa Sumbertlaseh Bojonegoro
KPU Jateng Tetapkan...
KPU Jateng Tetapkan 28.427.616 DPT di Pilkada 2024, Milenial Mendominasi 31,96%
KPU Jabar Tetapkan 35.966.840...
KPU Jabar Tetapkan 35.966.840 Pemilih di Pilkada Jabar 2024
Terdaftar di DPT, 32.712...
Terdaftar di DPT, 32.712 Penyandang Disabilitas Mental Jabar Berhak Nyoblos pada Pemilu 2024
Namanya Dicatut Parpol...
Namanya Dicatut Parpol Sebagai Syarat Daftar Pemilu ke KPU, Warga KBB Resah
KPUD Sumsel Rampungkan...
KPUD Sumsel Rampungkan DPT, 47 Ribu Diantaranya Berusia 17 Tahun
KPU Medan Tetapkan 1.601.001...
KPU Medan Tetapkan 1.601.001 DPT Pilkada Medan 2020
DPT Pilkada Sleman 2020...
DPT Pilkada Sleman 2020 Menyusut 1.914 Pemilih
Sebelum DPT Ditetapkan,...
Sebelum DPT Ditetapkan, Muncul Pemilih Berusia 500 Tahun di Blitar
Rekomendasi
Spanyol dan Portugal...
Spanyol dan Portugal Lumpuh, Kereta Api Macet, Transaksi Hanya dengan Uang Tunai
Benarkah Musibah Ketentuan...
Benarkah Musibah Ketentuan Allah atau Akibat Dosa?
AFI Minta Pemerintah...
AFI Minta Pemerintah Perkuat Produk Lokal dan Pengawasan Barang Impor
Berita Terkini
Gerakan Dapur Indonesia...
Gerakan Dapur Indonesia Temui Gubernur Lampung Bahas Program MBG
40 menit yang lalu
Klinik Kecantikan Ternama...
Klinik Kecantikan Ternama Buka di PIK Jakut, Hadirkan Perawatan Modern
2 jam yang lalu
Polda Jabar: Hasil Tes...
Polda Jabar: Hasil Tes DNA Alat Kontrasepsi Terbukti Milik Dokter Cabul Priguna
2 jam yang lalu
Gerak Cepat Polres Pelabuhan...
Gerak Cepat Polres Pelabuhan Tanjung Priok Bantu Keluarga Telantar Pulang ke Depok
3 jam yang lalu
Intip Gaji Petugas PPSU...
Intip Gaji Petugas PPSU Jakarta 2025 yang Mencengangkan
4 jam yang lalu
Tarian Tradisional Bali...
Tarian Tradisional Bali Meriahkan Perayaan Hari Tari Sedunia di Museum Nasional
4 jam yang lalu
Infografis
33 Orang Tewas saat...
33 Orang Tewas saat Tornado Dahsyat Sapu Amerika Serikat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved