KPU Jateng Tetapkan 28.427.616 DPT di Pilkada 2024, Milenial Mendominasi 31,96%
loading...
A
A
A
SEMARANG - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Tengah telah menetapkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) untuk Pilkada Jateng 2024 sebanyak 28.427.616 pemilih. Penetapan ini dilakukan melalui rapat pleno terbuka rekapitulasi DPT Tingkat Provinsi Jateng, Minggu (22/9/2024).
Dari total DPT tersebut, terdapat 14.179.558 pemilih laki-laki dan 14.248.058 pemilih perempuan. Para pemilih ini akan menggunakan hak suara mereka di 56.812 tempat pemungutan suara (TPS) yang tersebar di 35 kabupaten/kota di Jawa Tengah.
Komisioner KPU Jateng, Paulus Widyantoro mengungkapkan bahwa dari jumlah DPT tersebut, Kabupaten Brebes memiliki jumlah pemilih terbanyak, yaitu 1.519.562, sementara Kota Magelang tercatat memiliki jumlah pemilih paling sedikit, yaitu 97.825.
"Berdasarkan klasifikasi usia, generasi milenial mendominasi DPT dengan persentase 31,96%, yang setara dengan 9.085.911 pemilih," ujarnya.
Paulus juga menambahkan disusul oleh Generasi X sebesar 28,24% (8.029.269 pemilih), Generasi Z sebesar 21,89% (6.221.620 pemilih), Baby Boomers 16,23% (4.612.644 pemilih), dan Pre-Boomer 1,68% (478.172 pemilih).
Dari total DPT tersebut, terdapat 14.179.558 pemilih laki-laki dan 14.248.058 pemilih perempuan. Para pemilih ini akan menggunakan hak suara mereka di 56.812 tempat pemungutan suara (TPS) yang tersebar di 35 kabupaten/kota di Jawa Tengah.
Komisioner KPU Jateng, Paulus Widyantoro mengungkapkan bahwa dari jumlah DPT tersebut, Kabupaten Brebes memiliki jumlah pemilih terbanyak, yaitu 1.519.562, sementara Kota Magelang tercatat memiliki jumlah pemilih paling sedikit, yaitu 97.825.
"Berdasarkan klasifikasi usia, generasi milenial mendominasi DPT dengan persentase 31,96%, yang setara dengan 9.085.911 pemilih," ujarnya.
Paulus juga menambahkan disusul oleh Generasi X sebesar 28,24% (8.029.269 pemilih), Generasi Z sebesar 21,89% (6.221.620 pemilih), Baby Boomers 16,23% (4.612.644 pemilih), dan Pre-Boomer 1,68% (478.172 pemilih).
(kri)