Perpanjangan PSBB di Makassar Disertai Tindakan Persuasif

Rabu, 06 Mei 2020 - 12:04 WIB
loading...
Perpanjangan PSBB di Makassar Disertai Tindakan Persuasif
Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah menegaskan, perpanjangan Pembatasan Sosial Skala Besar (PSBB) selama 14 hari akan diterapkan lebih persuasif. Foto : SINDOnews/Doc
A A A
MAKASSAR -

Gubernur Sulsel, Prof Nurdin Abdullah menegaskan, perpanjangan Pembatasan Sosial Skala Besar (PSBB) selama 14 hari akan diterapkan lebih persuasif. Jika sebelumnya disertai ada tindakan tegas, maka dipastikan pemerintah akan hadir lebih melayani masyarakat dengan tindakan lebih santun atau persuasif.

“PSBB Makassar tingkat kepatuhan rendah, makanya diperpanjang dengan catatan semua petugas di lapangan harus lebih santun termasuk Satpol PP. Turun tidak marah-marah, tapi melayani. Jika ada keliru diluruskan, jika tidak patuh maka dibuat patuh,”terangnya.

Nurdin Abdullah menjelaskan, hukuman boleh, tapi tidak menggunakan kata-kata menyakitkan. “Orang yang dihukum itu butuh sentuhan, makanya sikap persuasif akan di kedepankan. Tidak ada lagi tindakan menyemprot usaha orang, karena itu tentu juga merugikan pemilik usaha,”paparnya.

Pada kesempatan itu, dia berharap pemberlakuan PSBB 14 hari perpanjangan dapat menggerakan ekonomi Makassar.

Baca Juga :Jelang Lebaran, Gubernur Pastikan Aktivitas Ekonomi Normal

(sri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1814 seconds (0.1#10.140)