Ini Serunya Hari Pelayanan Nasional di BPJamsostek Surabaya Darmo

Senin, 07 September 2020 - 01:59 WIB
loading...
Ini Serunya Hari Pelayanan Nasional di BPJamsostek Surabaya Darmo
Penyerahan santunan JKK pada ahli waris saat perayaan Harpelnas 2020, di BPJamsostek Cabang Surabaya Darmo. Foto/SINDONews/HO/Ali Masduki
A A A
SURABAYA - Ada yang berbeda dari suasana di kantor BPJamsostek Cabang Surabaya Darmo. Suasana kantor yang biasanya sibuk dengan pelayanan, pada hari itu di sela pelayanan para peserta yang hadir pagi mendapat suguhan musik dan acara meriah yang dipandu oleh karyawan dan karyawati.

(Baca juga: 500 Prajurit TNI Tiba di Papua, Antisipasi Kerawanan di Pegunungan )

Mengenakan pakaian Batik, Guguk Heru Triyoko, Kepala Kantor BPJamsostek Cabang Surabaya Darmo, ikut tampil mengisi acara untuk menghibur peserta melalui bernyanyi dan joget TikTok bersama peserta.

"Kegiatan ini merupakan apresiasi dan ungkapan terima kasih kepada pelanggan di Hari Pelanggan Nasional Tahun 2020. Kami beri pengalaman positif dan mengesankan sehingga menambah kepercayaan lebih semua peserta kepada BPJamsostek ," kata Guguk disela acara.

Konsep kegiatan kali ini tentu berbeda dari tahun sebelumnya. Selain harus mengikuti protokol kesehatan, juga dituntut untuk berinovasi dalam melayani peserta. "Melalui hari Pelanggan Nasional Tahun 2020 ini, melalui tema 'Peduli di masa Pandemi' kami mencoba memahami kebutuhan peserta," lanjut Guguk.

Bentuk kepedulian Kantor BPJamsostek Cabang Surabaya Darmo dalam pendemi ini yaitu dengan mengadakan open booth job fair yang menghadirkan badan usaha penyedia lowongan pekerjaan di Kantor BPJamsostek Cabang Surabaya Darmo.

(Baca juga: Adik Ipar Ganjar Pranowo Jadi Penantang Patahana Dari PDIP )

Beberapa perusahaan yang ikut meramaikan yakni PT. Berkah Sekawan Abadi, Regantris Hotel, FIF Group, Polindo Internasional, STIE Pemuda dan kami juga turut menghadirkan booth untuk para agen Penggerak Jaminan Sosial Nasional Kantor BPJamsostek Cabang Surabaya Darmo.

Selain tampil menarik dengan menghibur dan melayani peserta yang hadir, BPJamsostek Cabang Surabaya Darmo juga memberikan bingkisan dan doorprize. BPJamsostek juga terus mengenalkan tentang empat program yang dikelola oleh BPJamsostek yaitu Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK), Jaminan Hari Tua (JHT), Jaminan Kematian (JKM) dan Jaminan Pensiun (JP).

"Kami berharap seluruh pekerja mendapatkan haknya sehingga kesejahteraan pekerja dapat benar-benar dirasakan," kata Guguk. (Baca juga: Upacara Adat 'Upah Upah' Lepas Keberangkatan Bacabup Madina )

Asisten Deputi Wilayah Bidang Pelayanan BPJamsostek Jawa Timur, Cahyaning Indriasari, mengapresiasi kegiatan open booth job fair dalam rangka meramaikan kegiatan HARPELNAS 2020 tersebut. Menurutnya, job fair ini sangat bermanfaat bagi para tenaga kerja di tengah susahnya mencari lowongan pekerjaan dampak dari pandemi COVID-19.

"Tentu kegiatan ini akan sangat bermanfaat bagi para tenaga kerja, terlebih apabila ada yang mendapatkan rejekinya melalui kegiatan job fair ini," tandasnya.
(eyt)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4240 seconds (0.1#10.140)