Momen Mahfud MD Berziarah ke Makam Ayah di Madura: Kenangan Terindah

Minggu, 19 November 2023 - 09:29 WIB
loading...
Momen Mahfud MD Berziarah ke Makam Ayah di Madura: Kenangan Terindah
Cawapres Mahfud MD melakukan ziarah ke makam ayahnya di Dusun Secang, Desa Plakpak, Kecamatan Pegantenan, Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur. Foto/Ilustrasi
A A A
PAMEKASAN - Calon Wakil Presiden (Cawapres) Mahfud MD melakukan ziarah ke makam ayahnya di Dusun Secang, Desa Plakpak, Kecamatan Pegantenan, Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, Sabtu (18/11/2023).

Kehadiran Mahfud di tanah kelahirannya ini menyusul acara selawat bersama ribuan warga di Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur.

Sesampainya di Desa Plakpak, Mahfud MD berjalan kaki menuju makam ayahnya, Mahmuddin, diiringi oleh keceriaan dan sambutan hangat dari warga sepanjang jalan. Banyak warga yang ikut menghampiri makam ayahanda Mahfud.



Mahfud MD menjelaskan bahwa berziarah ke makam ayahnya adalah kegiatan rutin yang dilakukannya ketika pulang ke Pamekasan.

“Bukan cuma sekarang saya nyekar, tapi rutin saat ada kegiatan di Madura,” ujar Mahfud. Menurutnya, ziarah kali ini memiliki keistimewaan tersendiri karena dilakukan dalam kapasitasnya sebagai Calon Wakil Presiden.

Pria yang juga menjabat sebagai Menko Polhukam menyampaikan perbedaan ziarah saat ini dengan kunjungan sebelumnya. ”Jika nyekar sebelum-sebelumnya, saya hanya pejabat negara biasa, tapi sekarang spesial karena sebagai Cawapres,” tambahnya.

Saat berziarah, Mahfud tidak hanya mengenang ayahnya yang meninggal pada usia 86 tahun pada tahun 2006, tetapi juga menyebut bahwa ibunya, Siti Khadidjah, masih hidup dan berusia 94 tahun saat ini.



”Saya pulang ke rumah ayah bukan untuk kampanye karena memang bukan waktunya kampanye. Kegiatan ini murni ziarah bukan kegiatan politik,” tegas Mahfud MD.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1039 seconds (0.1#10.140)