Kampung Brigadir Yosua Dikepung Asap Tebal, Warga Sungaibahar Terpapar ISPA

Jum'at, 06 Oktober 2023 - 10:28 WIB
loading...
Kampung Brigadir Yosua...
Asap tebal menyelimuti kampung halaman mendiang Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat (Brigadir J) di Sungaibahar, Kabupaten Muaro Jambi. Foto/MPI/Azhari Sultan Jambi
A A A
MUARO JAMBI - Sudah dua pekan, kampung halaman mendiang Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat (Brigadir J) di Sungaibahar, Kabupaten Muaro Jambi diselimuti kabut asap tebal akibat masih adanya kebakaran hutan dan lahan.

Bagaimana tidak, pengendara sepeda motor harus menyalakan lampu untuk menembus tebalnya kabut asap. Akibatnya, sudah banyak warga yang mengaku kesehatannya terganggu, seperti tenggorokan gatal, batuk-batuk hingga sesak nafas.

Tidak hanya itu, warga yang sudah tidak tahan diserang kabut asap mendesak pemerintah daerah segera membuat hujan buatan dengan memodifikasi cuaca.



Untuk menghindari penyakit akibat dampak kabut asap, saat ini warga sudah menggunakan masker bila beraktivitas di luar ruangan.

”Warga saat ini sudah banyak menggunakan masker, selain untuk melindungi dari kabut asap yang makin tebal juga warga sudah banyak yang terserang batuk-batuk, flu dan sesak nafas,” ungkap Warsito, warga setempat kepada wartawan, Jumat (6/10/2023).



Dia berharap ada kebijakan kongkrit dari pemerintah daerah untuk membuat hujan buatan. ”Terutama titik-titik yang saat ini terbakar, biar udara bersih seperti sedia kala, banyak warga yang terserang ISPA,” imbuhnya.

Warga lainnya, Yadi mengaku sudah banyak warga masuk ke rumah sakit akibat dampak kabut asap. ”Kondisi saat ini sudah parah, sangat kritis. Sudah layaknya ada hujan buatan. Ditambah lagi, musim kemarau sehingga kondisi sungai dan rawa kering semua,” ujarnya.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2167 seconds (0.1#10.140)