Sandiaga Puji Madiun Miniatur Wisata Dunia, Wali Kota Maidi: Terima Kasih

Senin, 17 Juli 2023 - 07:15 WIB
loading...
Sandiaga Puji Madiun...
Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno bersama Wali Kota Madiun Maidi dalam kegiatan Beli Kreatif Desa Wisata (Beti Dewi) Naik Kelas di gedung GCIO Kota Madiun. Foto/iNews TV/Arif Wahyu Effendi
A A A
MADIUN - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno memuji pariwisata perkotaan yang ada di Kota Madiun. Saking takjubnya, untuk berwisata ke luar negeri cukup ke Kota Madiun saja.

Apresiasi tersebut diberikan Sandiaga Uno lantaran pembangunan Pemkot Madiun mampu melahirkan potensi pariwisata dalam kota. Menanggapi hal itu, Wali Kota Madiun Maidi mengaku berterima kasih kepada Menparekraf karena telah datang langsung ke Madiun.

Sandiaga juga membawa rombongan kementerian serta beberapa pelaku UMKM dari daerah lain. Dengan hadirnya Sandiaga Uno ke Kota Pendekar, diharapkan mampu mendatangkan lebih banyak wisatawan ke Kota Madiun.



“Alhamdulillah dengan kedatangan beliau ini banyak wisatawan yang hadir di Madiun. Saya mewakili masyarakat Kota Madiun mengucapkan terima kasih kepada Pak Menteri, sehingga kota kita semakin lama semakin ramai,” kata Maidi.

Menurut dia, pembangunan destinasi wisata dengan berbagai miniatur ikon negara-negara yang ada di dunia, mampu mendongkrak perputaran ekonomi cukup tinggi. Tercatat, khusus dikawasan PSC saja setiap bulannya mampu tembus hingga Rp1,5 miliar.

“Ini perputaran uang di sini saja (PSC,red) setiap bulan kurang-lebih Rp1,5 miliar. Dengan kondisi-kondisi ini pertumbuhan ekonomi kita naik 5,52 persen, PDRB Rp15,82 triliun,” tegasnya.



Sandiaga juga mengapresiasi pembangunan wisata buatan yang ada di Kota Pendekar. Seperti, di kawasan wisata Pahlawan Street Center (PSC) yang terdapat berbagai bangunan ikon-ikon negara maju yang ada di dunia.

Di antaranya minatur patung Merlion, menara Eiffel, mushola Ka’bah, miniatur kereta cepat Shinkansen, dan sebentar lagi juga dibangun jam Big Ben, kincir angina khas Belanda, serta Monas disekitaran Alun-alun.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2107 seconds (0.1#10.24)