Wow! Ada Gudang Solar di Rumah AKBP Achiruddin, Milik Siapa?

Kamis, 27 April 2023 - 08:12 WIB
loading...
Wow! Ada Gudang Solar...
Penyidik Ditreskrimum Polda Sumut, menemukan gudang solar saat melakukan penggeledahan terhadap rumah AKBP Achiruddin Hasibuan. Foto/iNews TV/Ahmad Ridwan Nasution
A A A
MEDAN - Berpangkat AKBP dan banyak bertugas di reserse narkoba, hingga terakhir menjabat sebagai Kepala Binops Ditreskoba Polda Sumut. Ternyata, Achiruddin Hasibuan memiliki kekayaan yang luar biasa. Hal itu terlihat dari rumah mewahnya, saat digeledah oleh penyidik Ditreskrimum Polda Sumut.



Rumah mewah tersebut berada di Jalan Sinumba Dalam, Kecamatan Medan Helvetia, Kota Medan. Selain itu, dari berbagai unggahannya di media sosial, Achriuddin juga sering membagikan foto dirinya menunggangi motor gede (Moge) Harley Davidson, serta mobil jip mewah sekelas Rubicon.



Lebih mencengangkan lagi, saat penyidik Ditreskrimum Polda Sumut, melakukan penggeledahan di rumah Achiruddin terkait kasus penganiayaan yang dilakukan anaknya, AH, polisi juga menemukan gudang solar. Gudang solar tersebut, berada di dekat rumah Achirudin dan tanpa papan nama.



Gudang yang berpagar seng tersebut, di dalamnya terlihat ada sejumlah tangki, tandon, dan tong untuk menampung solar. Sayangnya, Lurah Helvetia Timur, Teguh Sujatmiko yang datang menyaksikan penggeledahan tersebut enggan memberikan keterangan terkait keberadaan gudang solar di dekat rumah Achiruddin.

"Udah tanya Kevin aja," ujar Teguh, pada rabu (26/4/2023) petang. Tidak jelas nama yang disebut oleh lurah tersebut, dan dia memilih untuk kabur mengendarai motornya, meninggalkan lokasi penggeledahan di rumah Achiruddin.

Dirreskrimum Polda Sumut, Kombes Pol. Sumaryono mengatakan, akan menindaklanjuti temuan gudang solar tersebut dengan melaporkannya ke Ditreskrimsus Polda Sumut, untuk segera ditindaklanjuti. Sementara penyidik Ditreskrimum Polda Sumut, akan lebih fokus menyelidiki kasus penganiayaan yang dilakukan AH.



Dilansir dari laman elhkpn.kpk.go.id, Achiruddin Hasibuan baru dua kali menyampaikan laporan harta kekayaannya sebagai pejabat negara. Yakni pada 24 Oktober 2011 saat menjabat sebagai Kasatreskoba Polres Binjai, dan 24 Maret 2021 saat menjabat sebagai Kanit 1 Subdit 1 Ditreskoba Polda Sumut.

Dalam dua laporan yang disampaikan di LHKPN, Achiruddin Hasibuan menuliskan jumlah harta yang sama nilainya, yakni sebesar Rp467.548.644. Yakni berupa tanah seluas 566 meter persegi di Kota Medan, senilai Rp46.330.00, alat transportasi berupa mobil Fortuner tahun 2006 senilai Rp370 juta, serta kas dan setara kas Rp51.218.644.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1653 seconds (0.1#10.24)