Derita Mama Muda Korban Wahyu Kenzo, Coba Tagih Uang Justru Ditemui Preman
loading...
A
A
A
MALANG - Mama muda YN (31) menjadi salah satu korban investasi bodong robot trading Auto Trade Gold (ATG) milik tersangka Wahyu Kenzo. YN mendatangi Mapolresta Malang Kota untuk membuat laporan sebagai korban penipuan usai menyetorkan modal uang ke robot trading ATG.
Crazy Rich Surabaya, Wahyu Kenzo saat diamankan terkait dugaan penipuan robot tradingAuto Trade Gold (ATG). Foto/SINDOnews/Lukman Hakim
Dia bersama suaminya telah menginvestasikan dana sebesar Rp55 juta ke ATG. Jumlah itu termasuk pembelian robot yang diwajibkan. Saat itu YN membeli robot seharga Rp3,8 juta.
"Dana saya Rp55 juta termasuk membeli robot. Mulai ikut Januari 2022, tidak bisa withdraw," kata YN, ditemui wartawan di Polresta Malang Kota, pada Jumat (10/3/2023).
YN mengaku dijanjikan akan mendapat uang Rp8 juta per bulannya apabila sahamnya sedang bagus, dari investasi dana yang disetorkannya senilai Rp55 juta.
Namun alih-alih mendapat uang per bulan, nasib uang Rp55 juta yang disetorkan kini tak ada kejelasan.
Ibu muda ini telah beberapa kali mendatangi rumah Crazy Rich Surabaya, Wahyu Kenzo di Perumahan Permata Jingga, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang, untuk menanyakan nasib uang yang diinvestasikannya.
YN sendiri mendapatkan info rumah Wahyu Kenzo di sana dari grup WhatsApp (WAG) ATGm.
Crazy Rich Surabaya, Wahyu Kenzo saat diamankan terkait dugaan penipuan robot tradingAuto Trade Gold (ATG). Foto/SINDOnews/Lukman Hakim
Dia bersama suaminya telah menginvestasikan dana sebesar Rp55 juta ke ATG. Jumlah itu termasuk pembelian robot yang diwajibkan. Saat itu YN membeli robot seharga Rp3,8 juta.
"Dana saya Rp55 juta termasuk membeli robot. Mulai ikut Januari 2022, tidak bisa withdraw," kata YN, ditemui wartawan di Polresta Malang Kota, pada Jumat (10/3/2023).
YN mengaku dijanjikan akan mendapat uang Rp8 juta per bulannya apabila sahamnya sedang bagus, dari investasi dana yang disetorkannya senilai Rp55 juta.
Namun alih-alih mendapat uang per bulan, nasib uang Rp55 juta yang disetorkan kini tak ada kejelasan.
Ibu muda ini telah beberapa kali mendatangi rumah Crazy Rich Surabaya, Wahyu Kenzo di Perumahan Permata Jingga, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang, untuk menanyakan nasib uang yang diinvestasikannya.
YN sendiri mendapatkan info rumah Wahyu Kenzo di sana dari grup WhatsApp (WAG) ATGm.