Suami 2 Kali Pergoki Istri Selingkuh dengan Kades Pulutan Sebelum Digerebek dan Diarak Warga

Kamis, 02 Juni 2022 - 15:07 WIB
Pasangan selingkuh Kades Pulutan, Darto dan Indah yang merupakan istri tetangganya hanya bisa pasrah saat digerebek dan diarak warga. Foto/iNewsTV/Rustama Nusantara
GROBOGAN - Ahmad Husaeri berharap agar istrinya, Indah dan Kepala Desa (Kades) Pulutan, Darto yang kepergok selingkuh dan digerebek serta diarak warga segera ditindak tegas sesuai hukum berlaku. Kekesalannya memuncak karena sebelumnya sudah dua kali memergoki Indah dan Darto selingkuh.



Ahmad Husaeri, suami Indah saat menunjukkan bukti laporan polisi atas kasus perselingkuhan yang dilakukan Kades Pulutan, Darto bersama istrinya. Foto/iNewsTV/Rusataman Nusantara

Ahmad Husaeri dan keluarga besarnya mengaku tidak sabar untuk segera menerima hasil dari penyelidikan polisi setelah sebelumnya melaporkan kasus itu ke Polres Grobogan.





Kejengkelannya pun bertambah karena sehari sebelum pasangan selingkuh Kades Pulutan, Darto dan Indah digerebek warga, Ahmad Husaeri sempat mentransfer uang Rp1.800.000 ke istrinya.

Pria yang tengah bekerja serabutan di Palembang, Sumatera Selatan mengirim uang sebagai tanggung jawab sebagai suami. Meski hanya bekerja serabutan, namun kebutuhan keluarga selalu dipenuhi untuk mencukupi kebutuhan kedua anak dan istri.



Warga Desa Pulutan, Kecamatan Penawangan, Kabupaten Grobogan, Jateng, mendatangi kantor desa usai penangkapan Kepala Desa Pulutan, Darto dengan selingkuhannya, Indah. Foto/iNews TV/Rustaman Nusantara

Ahmad Husaeri mengaku sudah dua kali memergoki istrinya berkencan dengan Kepala Desa Pulutan, Kecamatan Penawangan, Grobogan, Jawa Tengah melalui chat WhatsApp.

Dia saat itu sempat memaafkan istrinya karena sudah berjanji untuk tidak mengulanginya. Namun selama ditinggal bekerja merantau ke Palembang, istrinya kembali berulah dan akhirnya ditangkap basah oleh warga Pulutan di rumah sang istri.



Kekesalan memuncak setelah istri Ahmad Husaeri kembali berbuat kesalahan fatal. Saat kejadian, Ahmad Husaeri tengah bekerja di perantauan selama tiga minggu.

“Saya tidak terima dengan perbuatannya, makanya kami berharap segera ditindak tegas sesuai hukum yang berlaku,” kata Ahmad Husaeri usai melaporkan istrinya dan Kades Pulutan yang selingkuh ke polisi.

Sementara itu, keluarga besar Ahmad Husaeri mengaku sudah tidak sabar untuk segera melihat kedua pelaku untuk segera ditahan.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More