Bupati Chaidir Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Baju Bodoa
Jum'at, 29 April 2022 - 07:04 WIB
Bupati Chaidir menambahkan kalau pihaknya akan melakukan investigasi mengenai penyebab kebakaran. Namun, dugaan sementara diduga akibat korsleting listrik. "Kita akan investigasi dulu, dan ke depannya akan kita bantu untuk perbaikan rumahnya kembali," ungkapnya.
Sementara itu, anak korban, Nuraida, mengatakan saat ini orang tuanya tengah menjalani perawatan akibat luka bakar serius di bagian punggungnya.
"Kita juga tidak tahu apa penyebabnya, karena tidak ada kompor yang menyala. Bahkan stop kontak alat elektronik seperti pemanas pun sudah dicabut. Kejadiannya Kamis dini hari," katanya.
Baca Juga: Kebakaran, Rumah Seorang Petani di Maros Rata dengan Tanah
Diakuinya sehari-harinya orangtuanya tinggal bertiga bersama cucunya. "Tapi waktu kejadian anak saya itu sedang keluar ikut patrol sahur. Makanya waktu kejadian cuma berdua saja," singkatnya.
Dia pun sangat berterimakasih atas bantuan yang diberikan Bupati Maros .
(tri)
tulis komentar anda