Pemkot Upayakan Biaya Gratis di Sekolah Swasta Bagi yang Tak Terakomodir PPDB

Selasa, 29 Juni 2021 - 07:56 WIB
Wali Kota Makassar , Ramdhan 'Danny' Pomanto mengaku penerapan PPDB sudah cukup baik dibanding tahun lalu. Kendati sejumlah persoalan masih sama.



Danny mengatakan kelemahan sistem tahun ini terletak pada operatornya, dimana sejumlah kesalahan data ditengarai akibat buruknya penginputan.

"Artinya kelemahan sistem ini ada pada operator, maka dengan itu tahun depan kita harus perbaiki. Operator itu harus dididik memang untuk menginput ini. Ketidaksempurnaan yang kedua adalah pada data NIK-nya yang kadang-kadang mereka pindah di bawah enam bulan tidak melapor, di situ kekacauannya," terang Danny.

Sementara terkait siswa yang tak tertampung, Danny meminta Disdik untuk segera mengumumkan sekolah-sekolah gratis tersebut agar orang tua siswa dapat secepatnya mendaftarkan anaknya begitu PPDB ditutup.

"Saya suruh mereka umumkan karena ini kan saya bilang semua harus sekolah maka carikan jalan semua harus sekolah," tandas Danny.

(agn)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content