Proyek Jembatan Air Kerabut Senilai Rp25,9 Miliar di Pangkalpinang Ambruk

Sabtu, 17 Oktober 2020 - 06:15 WIB
Warga berdatangan ke lokasi proyek jembatan Air Kerabut yang ambruk. Foto/iNews.id/Haryanto
PANGKALPINANG - Proyek jembatan senilai Rp25,9 miliar di Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung , Jumat (16/10/2020) malam, ambruk.

Proyek pembangunan jembatan yang diberi nama Jembatan Air Kerabut (Jerambah Gantung) tersebut, dikerjakan oleh PT Karya Mulia Nugraha dengan anggaran ABPD Kota Pangkalpinang tahun anggaran 2020. (BACA JUGA: Geger, Makam Orang Sakti di Jambi Dibongkar dan Tali Pocong Dicuri )

Sesuai dengan nomor kontrak 01/SP/APBD/BM/PU-PR/2020, proyek dengan detail nilai Rp25.980.529.000 itu mulai dikerjakan pada tanggal 22 April 2020 dan ditarget selesai 17 Desember 2020. (BACA JUGA: Polisi Gadungan Ini Nekat Hamili Istri Orang )

Menurut saksi mata Cecep (25), jembatan penghubung Kota Pangkalpinang dan Kabupaten Bangka tersebut roboh sekitar pukul 19.00 WIB, tak lama setelah pekerja proyek usai berkerja. (BACA JUGA: Bocah...Bocah! Disuruh Emak Beli Gas Elpiji Malah Ikutan Demo Omnibus Law )



"Sekitar Isya kejadiannya. Waktu itu saya sedang ngecas HP, tiba-tiba jembatan ambruk," kata Cecep.

Beruntung Cecep selamat dalam peristiwa mengerikan tersebut. "Memang posisi saya agak juah dari lokasi, tapi karena kaget langsung loncat gitu, jadi kaki saya terkilir," ujar dia.

Selain Cecep, rekannya Tomi (45) juga selamat dari peristiwa ini. Namun Tomi mengalami sobek pada jempol kaki sebelah kanan.

Peristiwa tersebut mengundang perhatian warga sekitar. Khawatir membahayakan, polisi yang datang ke lokasi langsung memasang garis pembatasan agar masyarakat tak mendekat.
(awd)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content