Arogan! Bupati Labusel Usir dan Maki Warganya saat Hendak Masuk Rumah Dinas

Minggu, 04 September 2022 - 21:59 WIB
loading...
Arogan! Bupati Labusel...
Bupati Labusel, Edimin atau Asiong (baju hitam) saat mengusir warganya di rumah dinas. Foto: tangkapan layar
A A A
LABUHANBATU SELATAN - Bupati Labuhanbatu Selatan (Labusel), Edimin menunjukkan sifat arogannya saat mengusir dan memaki warganya yang hendak istirahat dan minum di rumah dinas.

Sikap tak terpuji yang dipertontonkan orang nomor satu di Labuhanbatu Selatan itu terekam video amatir warga dan beredar luas di masyarakat.

Video rekaman berdurasi 20 detik itu kini beredar luas di jaringan pesan WhatsApp. Dari rekaman video yang dilihat Minggu (4/9/2022) tampak situasi sedang ramai dan kisruh dengan pengawalan petugas Satpol PP.


Sejumlah orang dan mobil terlihat sibuk lalu lalang di kawasan tersebut. Beberapa petugas Satpol PP juga tampak melakukan pengamanan di pintu gerbang menuju Rumah Dinas Bupati Labusel, Sumatera Utara (Sumut).



Namun, tiba-tiba Bupati Labusel, Edimin tampak mengamuk dan mengusir seorang pria yang juga berada di depan pintu gerbang Rumah Dinas.

"Cepat, cepat keluarkan, cepat usir, kau pulang kau monyet,” ucap Edimin sambil mendorong pria itu dalam video yang beredar. Kemudian, Edimin terlihat sedang sibuk memegang handphone miliknya dan mencoba menelepon.


“Kek gini lah pimpinan kan," sebut perekaman video. Lalu, setelah terjadi keributan tersebut, beberapa warga ini pun menjauh dari hadapan Bupati Labusel itu.

"Kawan-kawan mau bertamu di rumah ayah, kami tidak boleh bahkan diusir dengan kejam. Mobil saya itu dipukul sama bapak Bupati," beber pria yang diusir Bupati Labusel dalam video itu.

Menanggapi video yang beredar, Bupati Labusel, Edimin mengaku peristiwa itu tidak benar (hoax) begitu. "Itu bohong, tidak benar itu. Itu pertama mereka demo di Kantor Bupati dan tidak ada izin, mulai dari pagi sampai sore," katanya, Minggu malam (4/9/2022).
(nic)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5255 seconds (0.1#10.24)