Perhelatan IPU 144 Bali, BKSAP DPR: Bukti Indonesia Siap Pulihkan Ekonomi

Jum'at, 25 Maret 2022 - 04:07 WIB
loading...
Perhelatan IPU 144 Bali,...
Perhelatan Inter-Parliamentary Union (IPU) 144 diselenggarakan pada 20-24 Maret 2022 di Nusa Dua, Bali. Foto/Ist
A A A
NUSA DUA - Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI merasa senang karena perhelatan Inter-Parliamentary Union (IPU) 144 bisa diselenggarakan di Indonesia dan Bali ditunjuk sebagai tuan rumah. Karena, Bali merupakan salah satu destinasi utama dari pariwisata Indonesia.

“Kita bangga karena selama ini masyarakat Indonesia, Bali dan dunia menghadapi pandemi COVID-19. Selama dua tahun terakhir, tidak mudah untuk bepergian, traveling, meeting atau konvensi sidang-sidang. Semua sebagian besar dilakukan virtual,” Wakil Ketua BKSAP DPR, Putu Supadma Rudana, Kamis (24/3/2022).



Menurut legislator asal Bali ini, digelarnya IPU 144 di Bali pada 20-24 Maret 2022 karena adanya keinginan Ketua DPR Puan Maharani agar Indonesia menjadi tuan rumah.

Selanjutnya, BKSAP di bawah arahan Ketua BKSAP Fadli Zon bekerja di belakang layar menyuarakan ini sebagai bentuk kerja bersama DPR RI. Sehingga, hal IPU ini diharapkan menjadi momentum kebangkitan ekonomi di Bali dan juga Indonesia.

“Tujuan utama adalah sumbangsih bagi rakyat dan pemerintah, yaitu mengawali pasca pandemi COVID-19. Kita harap momentum awal untuk kembali pulihnya perekonomian dan pariwisata. Kami BKSAP terus menggaungkan Indonesia dan Bali siap jadi tuan rumah, semua menunggu kehadirannya di Indonesia,” ujarnya.

Dengan begitu, Putu yakin bahwa Forum IPU 144 ini jadi momentum yang baik bagi Indonesia untuk meyakinkan kepada dunia bahwa pandemi sudah bisa dikatakan menuju endemi. Tentu, harapannya semua akan kembali pulih pariwisata kedepannya dan kembali memulihkan perekonomian dunia.



“IPU semua akan dilihat 178 negara menyuarakan tentang Indonesia dan Bali, ini momentum yang baik. Ini menjadi momentum yang baik bagi Indonesia untuk hadir kembali, bahwa Indonesia telah siap bersama masyarakat dunia, membangun ekonomi, meningkatkan ekonomi, memulihkan berbagai hal pasca pandemi,” harapnya.

Sementara itu, Ketua BKSAP DPR, Fadli Zon menegaskan kegiatan Forum IPU 144 yang digelar di Nusa Dua Bali merupakan kerja bersama parlemen Indonesia, baik Pimpinan DPR maupun seluruh Anggota BKSAP.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2596 seconds (0.1#10.140)