Seleksi Ketat, Reyhan dan Damaranti Terpilih Jadi Kang-Nong Serang 2022

Minggu, 13 Maret 2022 - 21:34 WIB
loading...
Seleksi Ketat, Reyhan...
Penetapan Reyhan Adriansyah dan Damaranti Raksa Alifa sebagai Kang-Nong Kabupaten Serang Tahun 2022, pada malam Grand Final di Radar Arena, Jumat malam (11/3/2022). Foto: MPI/Mahesa Apriandi
A A A
SERANG - Reyhan Adriansyah dan Damaranti Raksa Alifa terpilih sebagai Kang-Nong Kabupaten Serang Tahun 2022. Mereka ditetapkan melalui Grand Final yang cukup meriah di Radar Arena, Jumat malam (11/3/2022).

Selain Kang-Nong 2022, juga dikukuhkan Wakil 1 Kang-Nong M Naufal Hanif dan Ika Nurzannah, Wakil 2 William Revaldo Ali dan Hana Invarian, serta ketegori Favorit M Zidan Nugraha dan Ajeng Aini Qalbina.



“Selamat untuk para pemenang. Dan terus meningkatkan kompetensi, pengetahuan, dan bakatnya,” kata Wakil Bupati Serang Pandji Tirtayasa melalui keterangan tertulis, Minggu (13/3/2022).



Pemilihan Kang Nong Kabupaten Serang tahun ini lebih meriah dan seleksi pun dilaksanakan berbeda dari tahun sebelumnya. Selain kepanitiaan diserahkan langsung kepada Ikatan Kang Nong Kabupaten Serang, juga dilaksanakan dengan cukup ketat.

Pada Grand Final turut memeriahkan sebagai guest star, Wulan Lida dan Arfa Band. “Pemilihan Kang-Nong tidak boleh terhenti pada tahapan seremonial saja, tetapi semua harus dilibatkan dalam proses perencanaan dan pelaksanaan pembangunan di Kabupaten Serang. Para pemuda harus menjadi subjek. Mereka harus menjadi pionir bagi kaum muda, untuk berkontribusi dalam membangun daerah,” ujar Pandji.



Salah satu yang berbeda, pada seleksi kali ini dipilih sejumlah duta. Yakni duta wawasan kebangsaan dan anti narkoba Fidurrizal dan Issyatunnajia, duta UMKM Fahmi Arya Rustandi dan Alyani Rahman, duta lingkungan hidup Ari Catur Prianto dan Mayfarah Wahyu Astutik, duta investasi Danda Yulistio Fahrezi dan Adinda Diva Barlianti, duta pembangunan Ilham Purnama Sakti dan Bonanza Octyokora, serta duta pajak Pebi Komarudin dan Isda Purnamasari.

“Pemilihan duta sudah melalui seleksi tulis dan wawancara. Para duta akan bertugas membantu organisasi perangkat daerah sesuai dengan bidangnya masing-masing. Akan menjadi motivator sekaligus mendorong para milenial untuk bersama-sama pemda membangun daerah,” kata Plt Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Serang Hamdani.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2203 seconds (0.1#10.140)