Pasien COVID-19 Bertambah, Ruang Isolasi RSUD Mojokerto Kelebihan Kapasitas

Rabu, 10 Juni 2020 - 11:19 WIB
loading...
Pasien COVID-19 Bertambah,...
Kenaikkan pasien positif COVID- 19 yang dirawat di RSUD Prof Dr Soekandar Mojokerto terus bertambah. Akibatnya ruangan isolasi rumah sakit kelebihan kapasitas. Foto/iNews TV/Sholahudin
A A A
MOJOKERTO - Kenaikkan pasien positif COVID-19 yang dirawat di RSUD Prof Dr Soekandar, Mojokerto terus bertambah. Akibatnya ruangan isolasi rumah sakit kelebihan kapasitas. Pihak rumah sakit terpaksa menggunakan ruangan lain untuk pasien COVID-19

Sejak awal masa pademi pada Maret 2020 lalu, pasien positif COVID-19 di Kabupaten Mojokerto terus bertambah. Pada Juni 2020 ini kenaikan pasien COVID-19 di Kabupaten Mojokerto mencapai 40%. Hingga hari ini RSUD merawat 60 pasien COVID-19. (Baca juga: Gerilya BIN di Surabaya, 651 Warga Diketahui Positif COVID-19 lewat Swab Test)

Dengan bertambahnya pasien COVID-19, ruang isolasi rumah sakit milik Pemkab Mojokerto over load atau kelebihan kapasitas. Awalnya rumah sakit hanya menyedikan ruang lantai satu isolasi paru digunakan sebagai ruang isolasi COVID-19. (Baca juga: Kinerja Kepala Daerah Tangani Pandemi Covid-19 Jadi Panggung Politik)

Di lantai satu hanya disediakan 51 tempat tidur isolasi. Namun kini terpaksa menambah ruangan di lantai 2 dan lantai 3 menjadi 82 tempat tidur. Dua lantai ini awalnya digunakan untuk ruangan bedah dan penyakit dalam.

Ruangan ini selanjutnya digunakan untuk merawat pasien positif COVID19 maupun pasien dalam pengawasan (PDP) maupun orang dalam pemantauan (ODP) sambil menunggu hasil swab keluar

Dengan rincian 79 ruang isolasi dewasa dan 3 ruang isolasi anak. “Kita yang ditingkat pelaksana menambah ruangan karene overload. Kita hanya menyediakan ruangan 52 ternyata masih kurang. Sekarang ditambah 31 tempat tidur lagi, dengan total 97 satu gedung kita khususkan ruangan inap sisi timur kini semua untuk COVID-19 awalnya ruang isloasi paru dua bedah dan tiga penyakit dalam,” katanya.

Data terbaru COVID-19 per Selasa (9/6/2020) di Kabupaten Mojokerto sebanyak 12.403 orang dalam resiko, 90 orang tanpa gejala (OTG), 565 orang dalam pemantauan (ODP), 94 orang pasien dalam pengawasan (PDP) dan 60 orang tercatat positif COVID-19.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1813 seconds (0.1#10.140)