Wabup Kaimana Minta Polisi Usut Tuntas Perusakan RSUD dan Puskesmas

Rabu, 08 Desember 2021 - 19:25 WIB
loading...
Wabup Kaimana Minta...
Wabup Kaimana, Hasbullah Furuada bersama Danyon 764 Iamba Baua saat meninjau RSUD dan Puskesmas yang dirusak warga, Rabu (8/12/2021). Foto: iNewsTV/Surahman
A A A
KAIMANA - Wakil bupati (Wabup) Kaimana, Hasbulla Furuada menyesalkan dan mengutuk keras perusakan RSUD dan Puskesmas yang dilakukan sejumlah oknum yang tidak bertanggung jawab.

“Kami minta aparat Kepolisian Resort Kaimana mengusut tuntas kejadian perusakan fasilitas kesehatan yakni RSUD dan Puskesmas Kaimana sehingga ada efek jera bagi masyarakat lainnya,” tegasnya saat meninjau lokasi perusakan, Rabu (8/12/2021).



Menurutnya, tempat-tempat pelayanan publik terutama fasilitas kesehatan ini sudah dibangun dengan susah payah namun begitu saja dirusak oleh masyarakat.

Dia juga berharap agar kejadian ini adalah yang terakhir kali terjadi di Kabupaten Kaimana karena kejadian seperti ini akan memberikan dampak buruk bagi pelayan kesehatan yakni dokter, perawat dan bidan yang melakukan pelayanan di Kabupaten Kaimana baik di dalam Kota Kaimana maupun di kampung-kampung.



Wakil Bupati Kaimana ini menegaskan, tindakan yang tidak terpuji ini sudah mencoreng citra orang Kaimana.

Menurutnya jika ada kekeliruan ataupun masalah sebaiknya diselesaikan secara baik-baik. “Bukan melakukan aksi kriminal seperti yang terjadi sekarang ini, dan meminta mengusut pelaku-pelaku perusakan kedua fasilitas kesehatan itu,” pungkasnya.



Usai meninjau lokasi perusakan fasilitas kesehatan ini, Hasbullah Furuada bersama Danyon 764 Iamba Baua.

Selain itu, wakil bupati juga langsung mengunjungi rumah duka yang meninggal untuk memberikan dukungan dan semangat kepada keluarga yang ditinggalkan.
(nic)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2573 seconds (0.1#10.140)