Cakupan Vaksinasi Covid-19 di Maros Capai 34 Persen

Jum'at, 12 November 2021 - 18:21 WIB
loading...
Cakupan Vaksinasi Covid-19...
Suasana kegiatan vaksinasi di SMAN 4 Bantimurung, Selasa (2/11). Wakil Bupati Maros, Suhartina Bohari meninjau langsung kegiatan vaksinasi di lokasi tersebut. Foto: SINDOnews/Najmi Limonu
A A A
MAROS - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Maros terus menggenjot vaksinasi Covid-19 demi membentuk kekebalan kelompok alias herd immunity. Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-57 pun menjadi momentum untuk mendongkrak capaian vaksinasi di daerah berjuluk Butta Salewangang.

Plt Kepala Dinas Kesehatan Maros, Muhamamad Yunus, mengatakan pihaknya terus menggenjot kebut vaksinasi untuk masyarakat Maros. "Yang perlu dibenahi dari segi kesehatan di Kabupaten Maros saat ini, yang paling utama adalah vaksinasi," katanya.



Dia menjelaskan saat ini capaian vaksin di Maros , baru sekitar 34 persen. "Sampai saat ini baru 34 persen. Kami menargetkan bisa meningkat diatas 50 persen dan keluar dari PPKM level 3," sebutnya.

Yunus mengaku kendala yang dihadapi selama proses vaksinasi adalah minat masyarakat yang semakin surut untuk mengikuti vaksinasi.

"Kalau dalam pelaksanaan vaksin kan harus dipersiapkan tiga hal, yakni logistik vaksin, vaksinator dan sasaran. Sayangnya di Kabupaten Maros, saat ini antusias masyarakat mengikuti vaksinasi mulai berkurang," paparnya.

Dia pun menghimbau kepada masyarakat agar segera melakukan vaksinasi. "Yang belum vaksin, mohon segera vaksin, ini untuk menjaga kekebalan tubuh menghindari adanya gelombang ketiga Covid-19," tuturnya.

Selain vaksinasi , program kesehatan yang harus digenjot kedepannya yakni kesehatan lingkungan masyarakat. "Selain itu program kesehatan yang akan menjadi perhatian kami juga kedepannya adalah kesehatan lingkungan masyarakat, masalah jamban sehat," imbuhnya.

Yunus mengatakan saat ini masyarakat di Maros yang memiliki jamban baru sekitar 54 persen. "54 persen itu dari 103 desa dan kelurahan yang ada di Kabupaten Maros," tukasnya.

Angka ini, diakui Yunus meningkat jika dibandingkan tahun 2020. "Pada tahun 2020, persentasenya itu hanya 36 persen. Kemudian meningkat menjadi 54 persen, kami menargetkan pada akhir tahun sudah sampai 60 persen," terangnya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Dukung Keterbukaan Informasi...
Dukung Keterbukaan Informasi Publik, Polresta Sidoarjo Terima Penghargaan iNews
Pastikan Warga Manado...
Pastikan Warga Manado Tervaksin, Kapolda Sulut Sidak Vaksinasi di Mal
Kabareskrim dan Kapolda...
Kabareskrim dan Kapolda Jatim Pantau Langsung Percepatan Vaksinasi di Pamekasan
MNC Peduli Dukung Pelaksanaan...
MNC Peduli Dukung Pelaksanaan Vaksinasi di Puskesmas Sitopeng Cirebon
Keren, Peserta Vaksinasi...
Keren, Peserta Vaksinasi Dapat Hadiah Motor dan Laptop dari Kapolda Riau
Sepasang Pengantin Menikah...
Sepasang Pengantin Menikah di Tengah Banjir yang Melanda 9 Kecamatan di Maros
Omicron Menggila, Biddokkes...
Omicron Menggila, Biddokkes Polda Kepri Kebut Vaksinasi Booster
Kantor Bupati Maros...
Kantor Bupati Maros Geger, Staf Ahli Pemkab Meninggal Mendadak di Smoking Area
30 Universitas Bahas...
30 Universitas Bahas Akselerasi Program Vaksinasi Jokowi di Unila
Rekomendasi
SIG Pasok 76.000 Ton...
SIG Pasok 76.000 Ton Semen Dukung Pembangunan Bendungan Sidan di Bali
Ada Perluasan Cakupan...
Ada Perluasan Cakupan Operasi Militer Selain Perang di RUU TNI, Ini Saran Pengamat Militer
Hamas Siap Serahkan...
Hamas Siap Serahkan Tawanan Israel dan 4 Jasad yang Ditahan di Gaza
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
5 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
7 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
7 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
7 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
9 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
9 jam yang lalu
Infografis
5 Negara dengan Netizen...
5 Negara dengan Netizen Paling Tidak Sopan di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved