Berkat Terapi Plasma Konvalesen, 2 Pasien COVID-19 di Prabumulih Berhasil Sembuh

Selasa, 31 Agustus 2021 - 06:41 WIB
loading...
Berkat Terapi Plasma...
Dua orang pasien COVID-19 di RSUD Kota Prabumulih, dinyatakan sembuh setelah melakukan terapi plasma konvalesen. Foto/iNews TV/Berrie Brima
A A A
PRABUMULIH - Dua pasien COVID-19 yang menjalani perawatan di RSUD Kota Prabumulih, akhirnya berhasil sembuh setelah menjalani terapi plasma konvalesen di sebuah rumah sakit yang ada di Kota Palembang, Sumatera Selatan.



Direktur RSUD Kota Prabumulih, Hesty merujuk dua orang pasien COVID-19 dengan gejala berat, untuk melakukan terapi plasma konvalesen di rumah sakit yang ada di Kota Palembang. Kedua pasien sempat dirawat menggunakan alat bantu pernapasan level tinggi.



"Usai mendapat donor plasma konvalesen, kedua pasien dinyatakan negatif COVID-19, dan bisa keluar ruang isolasi," ujar Hesty. Akhir-akhir ini banyak unggahan di media sosial mencari plasma darah konvalesen, menurutnya donor plasma konvalesen dibutuhkan hanya untuk pasien COVID-19 dengan gejala berat.



Donor plasma konvalesen, disebut menjadi salah satu metode imunisasi pasif yang dilakukan dengan memberikan plasma orang yang telah sembuh dari COVID-19. Hal ini membuat banyak pasien COVID-19 yang menginginkan donor plasma konvalesen, sehingga tak jarang keluarga pasien harus mencari sendiri pendonor.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2339 seconds (0.1#10.140)