Isolasi Mandiri Akibat COVID-19, Belasan Warga Lembang Meninggal Dunia

Kamis, 15 Juli 2021 - 21:26 WIB
loading...
Isolasi Mandiri Akibat...
Angka kematian warga positif COVID-19 yang sedang menjalani isolasi mandiri di Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB), cukup tinggi. Foto/Ilustrasi/SINDOnews/Ali Masduki
A A A
BANDUNG BARAT - Belasan warga di Desa Lembang, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB), meninggal dunia akibat COVID-19 . Data tim pemulasaraan jenazah COVID-19 Desa Lembang, menyebutkan, sudah belasan warga yang meninggal dimakamkan dengan protokol COVID-19 .



Anggota Tim Disinfektan dan Pemulasaraan Jenazah COVID-19 Desa Lembang, July Heryanto mengaku, kerap menerima laporan adanya pasien COVID-19 yang tengah menjalani isolasi mandiri meninggal dunia. Kondisi itu berpengaruh kepada persediaan kantong jenazah untuk proses pemakaman. "Hingga saat ini kami sudah memakamkan lebih dari 10 pasien COVID-19 yang isoman dan meninggal dunia," sebutnya, Kamis (15/7/2021).



Menurutnya, enam hari lalu persediaan terakhir kantong jenazah sudah dipakai dan sekarang habis. Mencari ke puskesmas juga tidak ada, sehingga pihaknya terpaksa membalut jenazah pasien COVID-19 menggunakan kain kafan lalu dibungkus lagi dengan kantong plastik lalu dikuburkan. "Karena kantong jenazah khusus habis, beberapa jenazah terpaksa dibungkus plastik bening. Ada satu jenazah yang dimakamkan dengan dibungkus plastik," sebutnya.



Ketua Tim Pemulasaraan Jenazah COVID-19 Desa Lembang, Kecamatan Lembang, KBB, Ade Juhaeri mengakui, sejauh ini sudah memakamkan sekitar 10-15 orang pasien COVID-19 yang menjalani isolasi mandiri. Kondisi saat ini, pihaknya memang kehabisan stok kantong jenazah akibat banyaknya warga yang meninggal.

Sehingga ada beberapa warga positif COVID-19 yang isoman lalu meninggal dunia, dimakamkan menggunakan plastik bening. Membungkus jenazah dengan plastik bening itu sesuai arahan tim medis. Tujuannya untuk mengurangi risiko penularan ke petugas dan ke warga serta keluarganya saat pemakaman.



"Warga isoman yang meninggal dunia ada sekitar 10-15 orang. Tapi kalau yang pakai plastik dimakamkannya ada seorang. Semoga kedepannya tidak terjadi lagi, karena Insya Allah kita akan dapat bantuan kantong jenazah," ucapnya.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Korupsi APD Covid-19,...
Korupsi APD Covid-19, Kejaksaan Tahan Sekretaris Dinas Kesehatan Sumut
Bupati Manggarai Pecat...
Bupati Manggarai Pecat 249 Tenaga Kesehatan Non-ASN, Ada Apa?
Tersangka Korupsi APD...
Tersangka Korupsi APD Covid-19, Kadinkes Sumut Ditangkap Kejaksaan
Sandiaga Uno Minta Warga...
Sandiaga Uno Minta Warga Cianjur Jaga Prokes usai Kasus Covid-19 Meningkat
Perubahan Iklim Disebut...
Perubahan Iklim Disebut Komnas HAM Jadi Krisis Terberat usai Covid-19
2 Tersangka Korupsi...
2 Tersangka Korupsi Pandemi Covid-19 di Manado Segera Disidangkan
Hadiri IDC, Ridwan Kamil...
Hadiri IDC, Ridwan Kamil Sebut Pandemi Covid-19 Percepat Disrupsi Digital
Selama Menjabat Gubernur...
Selama Menjabat Gubernur Jabar, Ridwan Kamil: Rintangan Terberat Pandemi Covid-19!
Jus Pala, Inovasi Bisnis...
Jus Pala, Inovasi Bisnis UMKM saat Pandemi Covid-19 yang Kini Kian Berkembang
Rekomendasi
MNC Sekuritas dan Sucor...
MNC Sekuritas dan Sucor AM Edukasi Pasar Modal Syariah di Universitas Swadaya Gunung Jati Cirebon
Pasokan BBM dan LPG...
Pasokan BBM dan LPG Dipastikan Aman Penuhi Kebutuhan Lebaran 2025
Anggaran TPG Madrasah...
Anggaran TPG Madrasah Rp2 Triliun Cair sebelum Lebaran, Ini yang Harus Dilakukan Guru
Berita Terkini
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
13 menit yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
27 menit yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
34 menit yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
35 menit yang lalu
Fraksi DPRD Minta Raperda...
Fraksi DPRD Minta Raperda Perubahan Pajak dan Retribusi Daerah Harus Berorientasi Kesejahteraan Rakyat
46 menit yang lalu
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
1 jam yang lalu
Infografis
Ilmuwan Temukan Gelombang...
Ilmuwan Temukan Gelombang Kematian, Proses Awal Meninggal Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved