Pemkot Parepare Gelar Lelang untuk Isi 10 Jabatan Eselon II

Minggu, 20 Juni 2021 - 16:32 WIB
loading...
Pemkot Parepare Gelar...
Pemkot Parepare menggelar lelang jabatan untuk isi 10 jabatan eselon II. Foto: Ilustrasi
A A A
PAREPARE - Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare , menggelar lelang jabatan untuk pengisian 10 Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Eselon IIB.

Pendaftaran seleksi terbuka untuk pengisian jabatan ini hanya menyisahkan waktu hingga Selasa (22/06/2021) mendatang, dan sudah diikuti empat pelamar yang memasukkan berkas untuk mengikuti seleksi.

Keempat pelamar itu semuanya adalah pejabat eselon IIIA, sekretaris masing-masing di empat dinas. Keempatnya adalah St Rahmah Amir yang merupakan Sekretaris Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Parepare, Andi Mukti Sekretaris Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Parepare , Erman Kadir, Sekretaris Dinas Perkimtan Parepare , dan Abd Waris Sekretaris yang saat ini menjanat Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Parepare.



Panitia Seleksi yang juga Sekretaris Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Kota Parepare, Adriani Idrus memgatakan, pada seleksi terbuka atau lelang jabatan kali ini, ada 10 jabatan eselon IIB yang akan diisi di lingkup Pemkot Parepare.

Diantaranya, kata Adriani, jabatan Kepala Dinas Perdagangan, Kepala Dinas Tenaga Kerja, Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Staf AhlÄ° Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Asisten Bidang Administrasi Umum, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM Daerah, serta Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan.

Seleksi terbuka, jelas Adriani, berdasarkan pengumuman nomor 01/PANSEL-JPTP/ll-B/2021 tentang Seleksi Terbuka Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Eselon II-B Kota Parepare .

"Untuk pengumuman, pendaftaran, dan penerimaan berkas seleksi terbuka dimulai pada 16 Juni 2021 hingga 22 Juni 2021. Berkas diterima oleh Panitia Seleksi paling Iambat pada 22 Juni 2021 pukul 15.00 Wita," ujarnya.

Untuk seleksi administrasi, kata Adriani lagi, akan berlangsung pada 16 Juni 2021 hingga 22 Juni 2021. Setelah itu pengumuman hasil seleksi administrasi pada 23 Juni 2021.



Tahapan selanjutnya adalah tes kompetensi yakni assessment pada 1 Juli 2021 sampai dengan 3 Juli 2021. Pemaparan makalah dan wawancara oleh Panitia Seleksi pada 4-5 Juli 2021. Serta penetapan dan pengumuman hasil penilaian Panitia Seleksi pada 6 Juli 2021.

"Hasil seleksi yakni tiga orang calon pada masing-masing jabatan kemudian disampaikan kepada Pejabat Pembina Kepegawaian dalam hal ini Wali Kota Parepare pada 7 Juli 2021. Proses dan hasil seleksi ini juga akan sampaikan kepada Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) di Jakarta pada 8 Juli 2021," tandas Adriani.
(agn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3210 seconds (0.1#10.140)