Libur Panjang Imlek, Ridwan Kamil Minta Warga Berdiam Diri di Rumah

Kamis, 04 Februari 2021 - 20:41 WIB
loading...
Libur Panjang Imlek, Ridwan Kamil Minta Warga Berdiam Diri di Rumah
Seorang anak sumringah saat menyaksikan deretan lampiun pada perayaan tahun baru imlek. Foto: Istimewa
A A A
BANDUNG - Jelang libur panjang Imlek pekan depan, Gubernur Jabar, Ridwan Kamil mengungkapkan kekhawatirannya terkait lonjakan kasus COVID-19 . Karena itu, dia meminta agar warganya tetap berdiam diri di rumah.

Emil, sapaan akrabnya menilai,libur panjang berpotensi menaikkan jumlah kasus sebaran COVID-19 karena pergerakan masyarakat yang tinggi.



“Rumusnya sederhana lah, dimana ada pembukaan gerakan, maka kasus naik dan dimana ada pengetatan pergerakan, maka kasus turun. Nah, libur panjang itu adalah pembukaan pelonggaran pergerakan, maka pasti kasus naik. Nah kami tidak mau mengulangi kasus naik karena ada pelonggaran pergerakan,” papar Emil dalam keterangannya, Kamis (4/2/2021).

Emil mengaku, telah menerima instruksi dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait libur panjang Imlek. Menurutnya, pekan depan telah disepakati libur panjang Imlek, namun masyarakat diimbau agar berdiam diri di rumah.



“Kemarin dengan rapat Presiden sudah disepakati bahwa akan ada statemen dari pemerintah pusat bahwa Imlek itu libur, tapi tidak boleh jalan-jalan, kira-kira begitu, bahasanya macem-macem di rumah aja dan sebagainya," katanya.

Sebagai tindak lanjut intruksi Presiden tersebut, Emil pun bakal memasifkan komunikasi kepada warga Jabar agar tetap berdiam diri di rumah dan tidak melakukan aktivitas lintas kota atau provinsi.



“Libur panjang ini sudah disepakati arahan presiden sama, di Jawa dan Bali libur panjang ini tetap ada libur, tapi kita akan masif mengomunikasikan untuk di rumah saja, tidak usah ada pergerakan lintas kota dan wilayah. Sehingga, kita berharap tidak ada kenaikan signifikan walau pun ada hari libur sebagai haknya mereka-mereka yang merayakan Imlek," pungkasnya.
(nic)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5529 seconds (0.1#10.140)