Hari Ini, 10 Warga Bangka Selatan Kembali Terpapar COVID-19

Jum'at, 22 Januari 2021 - 20:13 WIB
loading...
Hari Ini, 10 Warga Bangka Selatan Kembali Terpapar COVID-19
AKBP Agus Siswato Wakil Ketua Satga Penangan Covid 19 Bangka Selatan bersama Supriyadi Jubir Satgas Penanganan Covid 19 Bangka Selatan. (Foto: iNews.id/ Wiwin Suseno).
A A A
BANGKA SELATAN - Sepuluh warga Bangka Selatan hari ini, kembali terpapar COVID-19 berdasarkan hasil uji swab di Balai Laboratorium Kesehatan Provinsi Bangka Belitung dan RSUD Bangka Selatan.

Sembilan diantara warga yang terpapar tersebut merupakan warga Kecamatan Toboali yaitu GR laki-laki 7 tahun, EN perempuan 54 tahun, DN perempuan 11 tahun, MP laki-laki 31 tahun, WW laki-laki 35 tahun, SBP laki-laki 29 tahun, PDS perempuan 17 tahun, AS laki-laki 16 tahun dan OV perempuan 15 tahun.

Sedangkan satu orang lagi berasal dari Kecamatan Airgegas yaitu BT laki-laki 41 tahun. Juru bicara penanganan COVID-19 Kabupaten Bangka Selatan, Supriyadi mengatakan, kesepuluh warga yang terpapar COVID-19 tersebut merupakan orang tanpa gejala (OTG) dan status transmisi sebagian besar transmisi lokal.

"Hari ini 10 warga Bangka Selatan kembali terpapar COVID-19. Sebanyak 9 orang warga Kecamatan Toboali dan 1 orang warga Kecamatan Airgegas, semuanya OTG," katanya, Jumat (22/01/2021).

Kesepuluh warga tersebut kata Supri saat ini sudah menjalani isolasi mandiri dan dalam pantauan tim medis di wilayah kerja masing-masing. "Kami himbau kepada warga yang terpapar ini agar benar-benar menjalani isolasi mandiri dengan baik dan segera lapor jika memang ada keluhan agar cepat ditangani," ucapnya.

Hingga saat ini, angka kasus positif COVID-19 di Bangka Selatan sudah naik menjadi 106 Kasus dari sebelumnya pada awal Desember hanya berjumlah 20 kasus.
(don)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2131 seconds (0.1#10.140)