Bocah 6 Tahun Tenggelam di Bekas Galian Tambang Timah

Sabtu, 26 Desember 2020 - 21:16 WIB
loading...
Bocah 6 Tahun Tenggelam di Bekas Galian Tambang Timah
Seorang bocah berusia 6 Tahun Tenggelam di eks Tambang Timah (Kolong) di Desa Mengkubang, Kecamatan Damar, Kabupaten Belitung Timur, Sabtu siang (26/12/2020). Foto tim SAR/iNews TV/Devi S
A A A
BELITUNG TIMUR - Seorang bocah berusia 6 Tahun tenggelam di eks Tambang Timah (Kolong) di Desa Mengkubang, Kecamatan Damar, Kabupaten Belitung Timur, Sabtu siang (26/12/2020) sekitar pukul 13 45 WIB. Menurut Budi warga Damar sebagai pelapor, korban bermain di sekitar kolong eks tambang timah, dan korban terpeleset jatuh ke kolong sehingga tenggelam.

"Selanjutnya saya melaporkan kejadian tersebut ke Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas B Pangkalpinang," kata Budi.

(Baca: Jatuh ke Sungai Batanghari, Bocah 4 Tahun Hilang Terbawa Arus)

Mendapatkan info tersebut Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas B Pangkalpinang membuka Operasi SAR Gabungan. Pada Pukul 14.10 WIB Tim Rescue Pos SAR Belitung diberangkatkan ke lokasi untuk melakukan Operasi SAR Gabungan bersama potensi SAR yang ada yakni Polsek Damar , Sekdes, Kecamatan Damar, Tagana dan masyarakat setempat.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas B Pangkalpinang Fazzli membenarkan informasi tersebut.

(Bisa diklik: Loncat ke Curug Batu Black, Mahasiswa Tewas Tersedot Pusaran Air)

"Kita barusan terima informasi tersebut dan segera kita ambil tindakan Operasi SAR, untuk metode pencarian yakni kita lakukan penyelaman Circle. Dengan poros titik tengah kolong tersebut, selanjutnya penyelaman mengelilingi area yang telah kita tentukan," ungkap Fazzli, melalui telepon.
(sms)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2283 seconds (0.1#10.140)