Nekat Selundupkan Sabu, Polisi Ini Ditangkap Polda Kalbar

Sabtu, 24 Oktober 2020 - 01:33 WIB
loading...
Nekat Selundupkan Sabu,...
Anggota polisi berinisial PS ditangkap Direskoba Polda Kalbar, karena diduga terlibat penyelundupan narkoba. Foto/iNews TV/Uun Yuniar
A A A
PONTIANAK - Seorang anggota Polri berinisial PS, diduga terlibat dalam penyelundupan narkoba jenis sabu . Bersama tersangka lainnya, PS ditangkap lantaran menjadi penunjuk jalan kurir di perbatasan Indonesia-Malayasia.

(Baca juga: Jual Narkoba Demi Keuntungan Rp50 Ribu, DH Terancam Hukuman Mati )

PS ditangkap anggota Ditreskoba Polda Kalbar , setelah kedapatan terlibatan dalam jaringan narkoba internasional yang diamankan bersama lima orang sindikat dengan berbagai peran.

Direskaba Polda Kalbar , Kombes Pol. Yohanes dalam keterangan persnya, Jumat (23/10/2020) siang mengatakan, dari hasil pemeriksaan dalam jaringan narkoba tersebut PS berperan sebagai penunjuk jalan kurir di jalur tikus perbatasan Indonesia-Malaysia.

"Barang bukti yang disita dari kelima orang pelaku sindikat narkoba jaringan internasioal tersebut, mencapai sebanyak 7,3 Kg sabu , dan 14.685 butir pil ekstasi," ujar Yohanes kepada wartawan.

(Baca juga: Respons Pelayanan Publik Lemah, Kasus Yaidah Jadi Pelajaran )

Sebelumnya anggota ditresnarkoba Polda Kalbar , menangkap enam orang tersangka sindikat penyelundupan narkoba jaringan internasional. Dimana salah seorang tersangka merupakan oknum polisi di wilayah Tayan Hilir, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat.

(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2531 seconds (0.1#10.24)