Hari Kedua Jalani Isolasi Mandiri, Rektor IPB Sapa Netizen

Minggu, 20 September 2020 - 17:55 WIB
loading...
Hari Kedua Jalani Isolasi Mandiri, Rektor IPB Sapa Netizen
Hari kedua menjalani isolasi mandiri, Rektor IPB, Arif Satria menyapa netizen lewat video singkat. Foto/iNews TV/Furqon
A A A
BOGOR - Lewat video singkat yang beredar di aplikasi WhatsApp (WA), Rektor Institut Pertanian Bogor (IPB), Arif Satria yang kini tengah menjalani isolasi mandiri, menyapa masyarakat seraya berdoa demi kesehatan semua.

(Baca juga: 4 Bandara Tak Mampu Deteksi Sabu yang Disembunyikan Dalam Anus NN )

Dari tayangan video tersebut, nampak Arif Satria saat tengah berjemur di balkon rumahnya di kawasan perumahan Sentul City Bogor , Jawa Barat, Minggu (20/9/2020). Dia menggunakan masker, dan nampak sehat saat menikmati suasana sekitar. Arif Satria dinyatakan positif COVID-19 , pada Sabtu (19/9/2020) setelah menjalani swab test secara mandiri.

"Di tengah berbagai aktivitas yang padat, atas inisiatif saya sendiri, saya melakukan tes swab pada tanggal 18 September dan ternyata hasilnya dinyatakan positif. Meskipun demikian alhamdulillah pada saat ini saya merasa dalam kondisi fisik yang baik untuk tetap dapat beraktivitas dan melaksanakan tangungjawab saya selaku rektor melalui koordinasi secara virtual. Saya akan melaksanakan protokol kesehatan untuk isolasi mandiri sampai dengan dinyatakan sembuh," demikian pernyataan Arif Satria, di akun media sosialnya.

(Baca juga: Minibus Oleng dan Masuk Row di Tol Cipali, 1 Tewas 8 Luka )

Meski dinyatakan positif dan harus menjalani isolasi mandiri sesuai protokol kesehatan, tugas-tugas rektorat tetap dijalankannya termasuk keputusannya memperpanjang dan memperketat masa pembatasan masuk kampus, terhitung 14 hari sejak Sabtu (19/9/2020).
(eyt)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1940 seconds (0.1#10.140)