Pelaku Pembunuhan Sadis Petani Sumenep Diciduk di Kaltim, Motifnya Belum Terungkap

Senin, 12 Agustus 2024 - 13:24 WIB
loading...
Pelaku Pembunuhan Sadis...
Petani berinisial T yang ditemukan tewas mengenaskan di tengah sawah Desa Soddara, Kecamatan Pasongsongan, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur. Foto/Istimewa
A A A
SUMENEP - Misteri pembunuhan petani berinisial T yang ditemukan tewas mengenaskan di tengah sawah Desa Soddara, Kecamatan Pasongsongan, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur akhirnya terungkap. Pelakunya adalah H, warga Dusun Gaber.

”Setelah serangkaian penyelidikan, kami identifikasi pelakunya adalah H, kami amankan di Pulau Kalimantan,” ujar Kasat Reskrim Polres Sumenep AKP Irwan Nugraha kepada wartawan, Senin (12/8/2024).



Menurut dia, usai peristiwa itu terjadi pelaku berusaha melarikan diri ke luar pulau madura tepatnya di Kalimantan wilayah Semoi Dua Penajem Pasir Utara, Kalimantan Timur pada hari Selasa 6 Agustus 2024 sekira pukul 14.00 WITA.



Saat ini pelaku H berada di Mapolres Sumenep untuk dilakukan penyidikan lebih lanjut. Untuk motifnya masih gelap. “Pelaku masih kami minta keterangannya sebagai tersangka, untuk motif masih kita gali,” tegasnya.

Sebelumnya, warga Desa Soddara, Kecamatan Pasongsongan, Kabupaten Sumenep dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat laki-laki di tengah sawah pada ada 2 Agustus 2024. Mayat tersebut sudah dimakamkan pihak keluarga.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4049 seconds (0.1#10.24)