8 Fakta Kecelakaan Maut Fortuner di Kawasan Gunung Bromo Malang

Rabu, 15 Mei 2024 - 06:43 WIB
loading...
A A A
Dari empat korban meninggal dunia, mayoritas memang terpental keluar mobil. Sedangkan lima korban luka, termasuk tiga anak-anak berada di dalam mobil.Proses evakuasi korban luka harus menggunakan tali dan ditarik pelan-pelan. Pasalnya mobil berada di jurang yang cukup dalam.

5. Kesaksian Mengerikan Warga

Kecelakaan maut ini berlangsung begitu cepat. Saat itu ada rombongan dua mobil dari arah Lumajang menuju Malang. Keduanya berjalan beriringan, hingga akhirnya tiba jelang Simpang Tiga Jarak Ijo, mobil kedua yang dikendarai Imriti Yasin Alirahbini kehilangan jejak.

Petugas penjaga pintu masuk TNBTS Karwanto menjelaskan, ia menerima laporan dari warga adanya kecelakaan mobil di Dusun Jarak Ijo. Saat itu memang ada dua mobil rombongan sehabis acara ada undangan di daerah Senduro, Lumajang.

”Kita di sini mendapatkan laporan dari warga, yang dari arah Ngadas mau pulang ke Jarak Ijo, habis kondangan, dia pulang mobil dua, yang satu terjun ke jurang,” ucap Karwanto.

Dari keterangan warga Jarak Ijo, yang ada di rombongan mobil pertama, bahwa awalnya dua mobil itu melaju beriringan. Tetapi setibanya di kawasan Jarak Ijo, mobil yang dikemudikan Imriti Yasin Alirahbini (51) itu tak juga tampak.

Saat dicek dari laporan warga bahwa benar memang ada jejak kecelakaan di lokasi kejadian. Mobil masuk ke jurang di gelapnya malam. Mobil diduga kuat keluar Jalan Raya Ngadas - Gubugklakah, hingga jatuh ke jurang di bawahnya.

Ia berasumsi melihat lokasi kejadian pertama mobil itu terbang dari jalan di atas, hingga jatuh ke jalanan di bawah yang merupakan jalanan penghubung antar dusun, hingga terus jatuh ke jurang sedalam 80 hingga 100 meter.

6. Lima Korban Dirujuk ke RST Soepraoen.

Lima korban luka dari 9 orang penumpang di mobil Toyota Fortuner nahas itu dievakuasi ke rumah sakit yang lebih memadai. Rujukan itu dilakukan setelah korban mendapat perawatan pertama di RS Sumber Sentosa, Tumpang.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4668 seconds (0.1#10.140)