Konyol! 2 Gadis Naik Motor Lawan Arah di Tol Layang Pettarani Makassar

Sabtu, 23 September 2023 - 11:34 WIB
loading...
Konyol! 2 Gadis Naik...
Dua gadis yang mengendarai motor nekat melawan arah di jalur tol layang Pettarani, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Foto/iNews TV/Yoel Yusvin
A A A
MAKASSAR - Aksi nekat dan konyol dilakukan dua gadis pengendara motor di Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Kedua gadis tersebut nekat memacu motornya dengan melawan arus lalu lintas di tol layang Pettarani.



Diduga, dua gadis pengendara motor tersebut melawan arus lalu lintas, karena tidak melihat rambu lalu lintas yang ada di depan pintu naik jalur tol layang Pettarani. Video dua gadis pemotor tersebut, viral di media sosial.



Dalam video amatir berdurasi 24 detik tersebut, terlihat kedua gadis yang melawan arus lalu lintas tersebut, mengendarai motor matic. Mereka terlihat memacu motornya dengan santai, tanpa merasa bersalah.



Dua gadis pemotor yang melawan arus lalu lintas tersebut, diduga masuk ke jalan tol layang Pettarani melalui Jalan Sultan Alauddin Kota Makassar. Personel Satuan Polisi Jalan Raya (PJR) Ditlantas Polda Sulawesi Selatan, langsung melakukan penyelidikan saat video pelanggaran lalu lintas itu viral di media sosial.

Panit Tol Satuan PJR Ditlantas Polda Sulawesi Selatan, Iptu Aliadi mengatakan, dua gadis pengendara motor matic tersebut tidak melihat rambu-rambu yang terpasang di depan pintu masuk tol.

Konyol! 2 Gadis Naik Motor Lawan Arah di Tol Layang Pettarani Makassar


Diduga, kedua gadis itu memasuki area jalan tol sekitar tiga menit, dan telah menempuh jarak 500 meter. Lalu, mereka berbalik arah dengan melawan arus lalu lintas, dan turun lewat pintu masuk tol.



"Kejadian serupa sudah berulang kali terjadi, dan hampir keseluruhan pengendara motor tersesat masuk tol usai mengikuti aplikasi penunjuk arah, serta tidak memperhatikan rambu lalu lintas di depan pintu masuk tol," terang Aliadi.

Dia mengimbau masyarakat pengguna sepeda motor, agar fokus saat berkendara dan tidak masuk ke dalam jalur tol yang diperuntukkan bagi roda empat, karena sangat membahayakan bagi pemotor dan pengguna jalan tol.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Dianggap Rawan Kecelakaan,...
Dianggap Rawan Kecelakaan, Jalan di Lampung Selatan Diruqyah
Kisah Sultan Hasanuddin...
Kisah Sultan Hasanuddin Menolak Kantor Dagang Belanda yang Ingin Kuasai Perdagangan di Makassar
Awas! 4 Titik Blind...
Awas! 4 Titik Blind Spot di Tol Cipularang, Pemudik Harus Hati-hati
Miris, Kakak Beradik...
Miris, Kakak Beradik di Makassar Dirantai dan Disiksa Orang Tua
Makassar Kini Punya...
Makassar Kini Punya Pusat Layanan Kesehatan Mutakhir di RS Unhas
Tangis Haru Sambut Jenazah...
Tangis Haru Sambut Jenazah Aulia Belinda, Korban Kebakaran Glodok Plaza
Edarkan Kosmetik Mengandung...
Edarkan Kosmetik Mengandung Merkuri, 3 Bos Skincare Makassar Ditahan
Kebakaran Kantor Dinas...
Kebakaran Kantor Dinas Pendidikan Makassar, Sempat Terdengar Ledakan
Jeritan Hati Korban...
Jeritan Hati Korban Banjir Makassar, Air Setinggi Dada Minta Dievakuasi
Rekomendasi
KPK Imbau Penyelenggara...
KPK Imbau Penyelenggara Negara Tolak Gratifikasi Jelang Lebaran, Bisa Lapor ke Sini
Pengumuman SNBP 2025...
Pengumuman SNBP 2025 Selasa 18 Maret, Cek Link Ini
Pastikan Subsidi Tepat...
Pastikan Subsidi Tepat Sasaran, Menteri Bahlil: Karena itu Hak Rakyat yang Tidak Mampu
Berita Terkini
Mantan Gubernur Malut...
Mantan Gubernur Malut Abdul Gani Kasuba Meninggal, Ribuan Masyarakat Antar ke Kampung Halaman
10 menit yang lalu
Menham Natalius Pigai...
Menham Natalius Pigai Usulkan 3 Hukuman Sekaligus untuk Mantan Kapolres Ngada
1 jam yang lalu
Banjir Muarojambi Meluas,...
Banjir Muarojambi Meluas, 7 Kecamatan Terendam
2 jam yang lalu
Gempa M5,2 Guncang Bayah...
Gempa M5,2 Guncang Bayah Banten, Dirasakan hingga Bogor
3 jam yang lalu
Ini Tarif PBJT Jasa...
Ini Tarif PBJT Jasa Perhotelan saat Inap di Hotel Jakarta, Wajib Tahu
3 jam yang lalu
Kisah Penangkapan Crazy...
Kisah Penangkapan Crazy Rich Kiai Murmo yang Memicu Kemarahan Pangeran Diponegoro Kepada Belanda
3 jam yang lalu
Infografis
Selama Ramadan, Penggunaan...
Selama Ramadan, Penggunaan Bahu Jalan Tol Dalam Kota Dimajukan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved