Ulang Tahun Emas, Tim Ahli Wantimpes Henry Indraguna Gelar Pesta Rakyat di Klaten

Senin, 04 September 2023 - 11:45 WIB
loading...
Ulang Tahun Emas, Tim Ahli Wantimpes Henry Indraguna Gelar Pesta Rakyat di Klaten
Anggota Tim Ahli Bidang Hukum dan Perundang-undangan Wantimpres Gelar Pesta Rakyat di Klaten, Jateng. Foto/Istimewa
A A A
KLATEN - Anggota Tim Ahli Bidang Hukum dan Perundang-undangan Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres), Henry Indraguna, genap berusia 50 tahun pada Minggu (3/9/2023). Perayaan ulang tahun emas Anggota Dewan Pakar Partai Golkar itu pun dikemas dalam Pesta Rakyat yang berlangsung di Lapangan Desa Socokangsi, Kecamatan Jatinom, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.

Pesta rakyat itu dihadiri sekitar 30 ribu lebih relawan dari Daerah Pemilihan V Jawa Tengah, dapil dimana Pengacara kondang ini akan mencalonkan diri sebagai anggota DPR RI pada Pemilu 2024.

Di acara itu Henry Indraguna menggelar doa bersama, potong kue, dan menghibur masyarakat yang sudah berjubel di lapangan Desa Socokangsi sejak sore hari.



Kue tartnya pun terlihat unik, yakni bergambar miniatur Gedung DPR RI yang menggambarkan keinginan besar dan optimisme Henry Indraguna terpilih menjadi wakil rakyat di DPR RI. Acara semakin meriah dengan hadirnya kesenian reog dan tari topeng saleho.

Acara itu turut dihadiri sederet artis seperti Anisa Bahar, Egyt Bahar, Yan Velia yang merupakan istri mendian Didi Kempot, Edwin Bahari, Ilham Putra Sanjaya, Hery Gempil, Vivi Violeta, dengan iringan MG 86 Production bersama Abah Lala, pencipta lagu hits ojo dibanding bandingke dan 2 MC Mr. Gapuk Asia & Ipul Asia, serta pembaca doa Gus Ipul dan Gus Saiful.

Henry Indraguna merasa senang dan terharu di hari spsesialnya itu bisa dirakayan bersama keluarga, kolega serta 30 ribu lebih rakyat dengan bertabur bintang.

“Saya hari ini merayakan ulang tahun bersama rakyat, bergembira, berdoa bersama serta memberikan hiburan kepada rakyat dalam pesta rakyat Jatinom ini, begitu besar people power yang ingin menghantarkan saya maju sebagai anggota DPRRI dari Dapil V Jawa Tengah, Partai Golkar," ujar Henry Indraguna dalam keterangan, Senin (4/9/2023).

Ditanya mengapa memilih kue tart miniatur Gedung DPRRI, Henry Indraguna menyebut hal itu sebagai simbol kesiapan, optimisme dan harapan agar nanti setelah terpilih dapat mensejahterakan rakyat utamanya di Dapil V Jawa Tengah.

"Sisa hidup saya dipakai untuk melayani dan mengabdi buat rakyat," pungkasnya.
(ams)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1151 seconds (0.1#10.140)