Miris! Tak Ada Jembatan, Siswa SD Bertaruh Nyawa Seberangi Sungai dengan Melintasi Batang Kelapa
loading...
A
A
A
NIAS SELATAN - Siswa SD di pelosok Kabupaten Nias Selatan, Sumatera Utara, harus bertaruh nyawa untuk bisa berangkat ke ibu kota kabupaten. Akibat tak ada jembatan, mereka harus menyeberangi sungai berarus deras dengan melintasi sebatang pohon kelapa.
Dalam rekaman video yang diunggah pemilik akun Facebook @Feber Tersabasar Daya tersebut, terlihat anak-anak SD Lolomboli tersebut, melintasi batang pohon kelapa yang dipasang melintang di atas sungai berarus deras.
Para pelajar ini dengan dibantu orang tuanya, secara perlahan melintasi batang pohon kelapa untuk sampai diseberang. Mereka terlihat mengenakan seragam pramuka, tetapi tidak mengenakan sepatu agar tidak licin saat menginjak batang pohon kelapa tersebut.
Dalam video itu terlihat, sempat ada salah seorang siswi hampir jatuh, namun dengan cepat ditahan oleh salah seorang pemuda yang memegang erat tangan siswi itu. Butuh keseimbangan yang maksimal, agar dapat melintas di atas batang pohon kelapa tersebut.
Banyak pengguna Facebook merasa prihatin, sedih, dan ada juga yang memberikan semangat kepada para siswa SD tersebut. Sejumlah pengguna Facebook juga, menuliskan rasa kecewa terhadap pemrintah daerah atas kondisi yang terjadi.
"Masya Allah... perjuangan mereka begitu berat... semangat adik-adik dan bapak... Semoga kalian jadi orang sukses dan bagi pemerintah daerah lebih peduli dengan memberikan prasarana jembatan buat adik-adik ini dan warga setempat... aamin ya rabbal allamiin," tulis pemilik akun Sri Isniwati.
Dalam rekaman video yang diunggah pemilik akun Facebook @Feber Tersabasar Daya tersebut, terlihat anak-anak SD Lolomboli tersebut, melintasi batang pohon kelapa yang dipasang melintang di atas sungai berarus deras.
Para pelajar ini dengan dibantu orang tuanya, secara perlahan melintasi batang pohon kelapa untuk sampai diseberang. Mereka terlihat mengenakan seragam pramuka, tetapi tidak mengenakan sepatu agar tidak licin saat menginjak batang pohon kelapa tersebut.
Dalam video itu terlihat, sempat ada salah seorang siswi hampir jatuh, namun dengan cepat ditahan oleh salah seorang pemuda yang memegang erat tangan siswi itu. Butuh keseimbangan yang maksimal, agar dapat melintas di atas batang pohon kelapa tersebut.
Banyak pengguna Facebook merasa prihatin, sedih, dan ada juga yang memberikan semangat kepada para siswa SD tersebut. Sejumlah pengguna Facebook juga, menuliskan rasa kecewa terhadap pemrintah daerah atas kondisi yang terjadi.
"Masya Allah... perjuangan mereka begitu berat... semangat adik-adik dan bapak... Semoga kalian jadi orang sukses dan bagi pemerintah daerah lebih peduli dengan memberikan prasarana jembatan buat adik-adik ini dan warga setempat... aamin ya rabbal allamiin," tulis pemilik akun Sri Isniwati.