Makassar Mencekam! 2 Kelompok Pemuda Saling Serang Pakai Panah dan Batu
loading...
A
A
A
MAKASSAR - Tawuran antar dua kelompok pemuda pecah di Kota Makassar, menjelang sahur, Sabtu (25/3/2023) dini hari. Mereka terlibat aksi saling serang menggunakan panah dan batu, hingga situasi menjadi sangat mencekam.
Aksi tawuran dua kelompok pemuda tersebut, terjadi di Pasar Karuwisi. Dari rekaman video amatir milik warga, terlihat para pemuda tersebut dengan brutal melakukan aksi saling serang di jalanan Kelurahan Karuwisi.
Begitu mendapatkan laporan terjadinya aksi tawuran antar dua kelompok pemuda, anggota kepolisian dari Polsek Panakukkang, langsung bergerak ke titik lokasi tawuran untuk meredam tawuran tersebut.
Dua remaja peserta tawuran berhasil ditangkap polisi, dan langsung diangkut ke Polsek Panakukkang, untuk menjalani pembinaan. Selain itu, polisi juga menyita anak panah, serta ketapel yang digunakan dalam aksi tawuran tersebut.
Polisi juga telah mengantongi identitas para pelaku tawuran, dari video yang beredar luas di media sosial. Belum diketahui pasti pemicu terjadinya tawuran menjelang sahur tersebut. Mengantisipasi terulangnya aksi tawuran, polisi masih bersiaga di lokasi.
Lihat Juga: Puji Komitmen Perindo Kampanyekan Mulia, Aliyah Mustika Minta Warga Dukung Istri Mantan Wali Kota
Aksi tawuran dua kelompok pemuda tersebut, terjadi di Pasar Karuwisi. Dari rekaman video amatir milik warga, terlihat para pemuda tersebut dengan brutal melakukan aksi saling serang di jalanan Kelurahan Karuwisi.
Begitu mendapatkan laporan terjadinya aksi tawuran antar dua kelompok pemuda, anggota kepolisian dari Polsek Panakukkang, langsung bergerak ke titik lokasi tawuran untuk meredam tawuran tersebut.
Dua remaja peserta tawuran berhasil ditangkap polisi, dan langsung diangkut ke Polsek Panakukkang, untuk menjalani pembinaan. Selain itu, polisi juga menyita anak panah, serta ketapel yang digunakan dalam aksi tawuran tersebut.
Polisi juga telah mengantongi identitas para pelaku tawuran, dari video yang beredar luas di media sosial. Belum diketahui pasti pemicu terjadinya tawuran menjelang sahur tersebut. Mengantisipasi terulangnya aksi tawuran, polisi masih bersiaga di lokasi.
Lihat Juga: Puji Komitmen Perindo Kampanyekan Mulia, Aliyah Mustika Minta Warga Dukung Istri Mantan Wali Kota
(eyt)