Baubau Mencekam! Bentrok 2 Kelompok Pemuda Pecah di Tugu Kirab

Senin, 20 Maret 2023 - 07:15 WIB
loading...
Baubau Mencekam! Bentrok...
Dua kelompok pemuda di Kota Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra), bentrok di kawasan Tugu Kirab, pada Minggu (19/3/2023) tengah malam. Foto/iNews TV/Andhy Eba
A A A
BAUBAU - Bentrokan antar dua kelompok pemuda pecah di Kota Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra), pada Minggu (19/3/2023) tengah malam. Bentrokan yang terjadi di kawasan Tugu Kirab tersebut, membuat situasi di tengah kota mencekam.



Aksi saling kejar, dan lempar batu, disertai teriakan bersautan dalam bentrokan bersenjata tersebut, membuat suasana di tengah kota semakin mencekam. Bahkan, sejumlah pemuda juga membakar ban bekas, serta benda-benda di tengah jalan.



Satu pemuda terluka parah akibat terkena anak panah dalam bentrokan di Kecamatan Murhum, Kota Barubau tersebut, sehingga harus dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis.



Dalam rekaman video amatir yang beredar luas di masyarakat, terlihat sekelompok orang menyerang mobil yang sedang parkir di perempatan Tugu Kirab. Dalam bentrokan tersebut, kelompok yang bertikai juga melakukan aksi saling serang menggunakan anak panah.

Baubau Mencekam! Bentrok 2 Kelompok Pemuda Pecah di Tugu Kirab


Massa semakin beringas dengan membakar ban, dan menuntut keadilan kepada polisi terkait aksi pembakaran mobil yang terjadi beberapa bulan lalu. Polisi sampai harus mengeluarkan tembakan peringatan, untuk meredam bentrokan antar dua kelompok pemuda tersebut.



Kabagops Polres Baubau, Kompol Suryadi mengatakan, bentrokan di sekitar Tugu Kirab sudah berhasil dikendalikan. "Di jalur ini beberapa kelompok pemuda, sering terjadi gesekan antar kelompok pemuda. Namun berhasil dikendalikan, dan korban telah dibawa ke rumah sakit," tegasnya.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1949 seconds (0.1#10.24)