Baling-baling Speedboat Tersangkut Eceng Gondok, Amin Tenggelam di Waduk

Rabu, 15 Juli 2020 - 14:49 WIB
loading...
Baling-baling Speedboat...
Tim Basarnas Perwakilan Bandung sedang bersiap-siap menuju lokasi insiden orang tenggelam di Waduk Cirata Cianjur. Sampai hari ini tim rescue masih terus mencari korban di sejumlah titik perairan. (Ist)
A A A
CIANJUR - Seorang warga dikabarkan tenggelam di Waduk Cirata, Kampung Sindangsaluyu RT 04/08 Desa Sindangjaya, Kecamatan Ciranjang, Kabupaten Cianjur, Rabu (15/7/2020). Korban hingga saat ini belum diketahui nasibnya.

Berdasarkan informasi yang diterima Basarnas Bandung, korban atas nama Amin (45) warga Kampung Kebon Coklat RT 03/05 Desa Cikidang Bayabang, Kecamatan Mande, Kabupaten Cianjur.

Kepala Basarnas Bansung, Deden Ridwansah, mengungkapkan, begitu pihaknya menerima laporan sekitar pukul 10.00 WIB langsung mengirimkan timnya untuk bergabung dengan petugas kepolisian di Cianjur guna bersama-sama melakukan pencarian.

"Keterangan yang diterima insiden ini terjadi disaat korban sedang mengemudikan kapal speedboat. Di tengah perjalanan, propeller kapal atau baling- baling yang ditumpangi korban terlilit eceng gondok dan korban pun berusaha membersihkannya," ujar Ridwan.

"Tiba-tiba saja korban terpeleset dan tenggelam. Korban sempat di tolong oleh warga namun korban tak terselamatkan," pungkasnya. (Baca: Ngaku Dirampok dan Pecahkan Kaca Mobil, Endingnya Nyesek).

Sementara perlengkapan pendukung untuk melakukan pencarian, Basarnas sendiri mengerahkan 1 unit rescue car, 1 set palsar air, 1 set peralatan alkom, 1 set peralatan medis dan APD personal.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1453 seconds (0.1#10.140)