Perawat Puskesmas di Probolinggo Meninggal karena COVID-19

Selasa, 14 Juli 2020 - 17:28 WIB
loading...
Perawat Puskesmas di Probolinggo Meninggal karena COVID-19
Tenaga kesehatan Jawa Timur kembali berduka. Usai perawat Puskesmas di Bojonegoro meninggal, kini seorang perawat Puskesmas kembali meninggal dunia akibat COVID-19. Ilustrasi/SINDOnews
A A A
PROBOLINGGO - Tenaga kesehatan Jawa Timur kembali berduka. Usai perawat Puskesmas di Bojonegoro meninggal, kini seorang perawat Puskesmas kembali meninggal dunia akibat COVID-19.

Perawat bernama Gigih Sujoko Lugiamanto meninggal dunia, Senin (13/7/2020) malam, setelah menjalani perawatan selama 7 hari di RSUD Dokter Muhammad Saleh, Kota Probolinggo.

Salah satu perawat senior di Probolinggo ini meninggal dunia karena COVID-19. Almarhum Gigih diduga terpapar dan terinfeksi COVID-19 saat memberikan pelayanan kesehatan.

Selain terinfeksi positif COVID-19, perawat Puskesmas Ketapang ini juga diketahui memiliki penyakit penyerta lainnya, yakni diabetes. (Baca: Nikahi Anak 12 Tahun, Pria Beristri di Banyuwangi Ini Jadi Tersangka).

Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Jawa Timur menyatakan almarhum yang merupakan salah satu perawat senior di Probolinggo ini sempat mengalami keluhan sakit pada tanggal 2 Juli

"Namun pada tanggal 7 Juli almarhum akhirnya menjalani perawatan intensif di ICU RSUD dokter Muhammad Saleh, setelah terkonfirmasi positif COVID-19," pungkasnya.
(nag)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1699 seconds (0.1#10.140)