Sopir Pete-pete di Maros Naikkan Tarif Angkutan

Senin, 22 November 2021 - 16:27 WIB
Sebuah mobil pete-pete melintas di salah satu SPBU yang ada di Kabupaten Maros, Senin (22/11). Foto: SINDOnews/Najmi Limonu
MAROS - Tarif angkutan umum atau pete-pete di Kabupaten Maros naik sepihak. Kenaikan ini dilakukan sopir pete-pete lantaran penggunaan bahan bakar minyak (BBM) dari premium ke pertalite, yang memiliki selisih harga.

Kenaikan tarif hanya sekitar 20 persen, dari yang biasanya Rp5.000 kini menjadi Rp6.000. Kendati bukantarif resmidari Organisasi Angkutan Darat (Organda) Maros, namun sejumlah sopir sudah memakai tarif ini.



"Biasa itu tarif angkutan dari Tambua ke Maros Kota cuma Rp5.000. Tapi sekarang sudah naik jadi Rp6.000. Katanya karena BBM juga naik, makanya tarif dinaikkan," katanya.

Nini mengaku, hingga saat ini, belum ada pemberitahuan dari pemerintah mengenai kenaikan tarif angkutan umum. Meski begitu dia memaklumi kenaikan tarif angkutan baru tersebut.
(luq)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More